Viral Video Memperlihatkan Dinding Gua Hira di Mekkah, Arab Saudi, Penuh dengan Coretan, Ada Tulisan Depok

- 24 Juli 2023, 21:10 WIB
Viral Video Memperlihatkan Dinding Gua Hira di Mekkah, Arab Saudi, Penuh dengan Coretan, Ada Tulisan Depok
Viral Video Memperlihatkan Dinding Gua Hira di Mekkah, Arab Saudi, Penuh dengan Coretan, Ada Tulisan Depok /Instagram /

 JURNAL SOREANG - Viral di media sosial potongan video yang memperlihatkan dinding gua Hira di Arab Saudi dicorat-coret dengan tulisan termasuk Depok.

Aksi vandalisme bertuliskan 'Depok' di Gua Hira, Arab Saudi itu pun jadi Viral dan ramai dibahas di media sosial (medsos).

 

 

 

Diduga aksi vandalisme dilakukan oleh orang Indonesia. Tampak ada sejumlah nama bernuansa nama orang Indonesia yang ditulis di Gua Hira.

Seperti 'Rojali', 'Andriyani', dan 'Miftah'. Di tengah nama-nama tersebut ada yang bertulisan 'Depok'.

Walikota Depok, M Idris langsung menanggapi hal tersebut. Ia mengatakan belum mengetahui terkait aksi vandalisme itu.

Baca Juga: Kadang Kita Juga Perlu Menyendiri, Hikmah dan Pelajaran Muhammad Menyendiri di Gua Hira

Namun dia menyayangkan aksi vandalisme tersebut yang membawa-bawa nama sebuah kota.

"Saya belum tahu, seharusnya nggak layaklah ya, nggak layak membuat hal-hal seperti itu, apalagi mengatasnamakan satu kota," ujar Idris kepada wartawan di Balai Kota Depok, Jumat 21 Juli 2023.

Video viral itu berasal dari rekaman video yang diunggah di kanal YouTube 'Jeda Nulis' milik Habib Jafar.

 

Sejak diunggah pada Kamis (20/7), video berdurasi 16 menit 55 detik itu sudah ribuan kali ditonton.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah