Jelang Musim Umrah 2022: Waduh! Kementerian Haji Arab Saudi Batalkan Izin Lima Perusahaan Umroh, Kok Bisa?

- 21 Juli 2022, 22:33 WIB
Jelang Musim Umrah 2022: Waduh! Kementerian Haji Arab Saudi Batalkan Izin Lima Perusahaan Umroh, Kok Bisa?
Jelang Musim Umrah 2022: Waduh! Kementerian Haji Arab Saudi Batalkan Izin Lima Perusahaan Umroh, Kok Bisa? /unsplash.com

JURNAL SOREANG - Kabar gembira dari tanah suci bahwa usai musim haji, kini Arab Saudi akan membuka kembali layanan ibadah umrah.

Kementerian Haji dan Umrah mengumumkan bahwa musim umrah baru akan dimulai pada 1 Muharram 1444 bertepatan dengan 30 Juli 2022.

Tak hanya itu, Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi mengumumkan pembatalan lisensi lima perusahaan penyedia layanan umrah.

Baca Juga: Evaluasi Haji 2022: Simak! Ketua Komisi VIII Soroti Ketersediaan Obat Hingga Makanan Basi, Berikut Lengkapnya

Lima perusahaan tersebut dianggap gagal dalam memenuhi kewajiban mereka terhadap jamaah umrah dan karena melanggar aturan yang mengatur layanan umrah. 

Kementerian Haji dan Umrah mengatakan, semua tindakan hukum akan diambil terhadap lima perusahaan layanan umrah tersebut.

Jika mereka terbukti bersalah, mereka akan dirujuk ke otoritas yang berwenang untuk menyelidiki pelanggaran dan menjatuhkan hukuman yang sesuai.

Baca Juga: Setelah Persikabo di Liga 1 2020, Kini PSIS Semarang juga Disponsori Skor88news yang Terindikasi Judi Online?

Selain itu, Kementerian mencatat bahwa mereka menerima semua pengamatan dan keluhan sehubungan dengan layanan, dan juga fasilitas bagi para jamaah umrah.

Halaman:

Editor: Raden Salma Widyadhana

Sumber: Saudi Gazette


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x