Cara Menjadi TKW Singapura Lengkap dengan Prosesnya, Begini Alurnya, Calon TKI yang Minat Jadi PRT Wajib Tahu!

- 21 Juli 2022, 17:18 WIB
Ilustrasi, Cara Menjadi TKW Singapura Lengkap dengan Prosesnya, Begini Alurnya, Calon TKI yang Minat Jadi PRT Wajib Tahu!
Ilustrasi, Cara Menjadi TKW Singapura Lengkap dengan Prosesnya, Begini Alurnya, Calon TKI yang Minat Jadi PRT Wajib Tahu! /Pixabay/Graham-H

JURNAL SOREANG - Singapura menjadi salah satu negara yang cukup diminati oleh para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) maupun Tenaga Kerja Wanita (TKW) sebagai tujuan bekerja.

Pada tahun 2021 lalu, Singapura menempati posisi keempat sebagai negara tujuan terbanyak para TKI maupun TKW dengan jumlah 3.217 orang.

Sehingga tidak jarang banyak Tenaga Kerja Indonesia (TKI) maupun Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang berminat untuk bekerja di negara tersebut.

Jika dilihat dari jenis pekerjaannya, para TKW atau TKI banyak yang bekerja di Singapura sebagai housemaid atau pengurus rumah tangga.

Baca Juga: Mengenang Kejayaan Terakhir AS Roma di Serie A, Akankah Terulang di Eranya Paulo Dybala?

Berdasarkan data BP2MI, tahun 2021 lalu, jumlah TKI atau TKW yang bekerja di Singapura sebagai PRT berjumlah 52.475 orang.

Artikel ini berisi informasi mengenai bagaimana cara Tenaga Kerja Indonesia (TKI) untuk menjadi Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura untuk bekerja sebagai pengurus rumah tangga.

Berikut ini merupakan cara dan proses yang akan dilalui oleh TKI untuk menjadi seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura sebagai pengurus rumah tangga.

1. Mendaftar ke Penyalur Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI)

Cara untuk menjadi TKW Singapura, proses yang pertama adalah calon TKI harus melakukan pendaftaran ke Penyalur Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI).

Saat melakukan pendaftaran ke PTJKI, pastikan anda calon TKW telah mempersiapkan berbagai persyaratannya terlebih dahulu.

Selain mempersiapkan persyaratan untuk mendaftar menjadi TKI, calon TKW juga harus memastikan bahwa PJTKI yang dipilih merupakan agen legas dan resmi. 

Baca Juga: Robert Alberts Sebut Kemenangan Persib Bandung di Laga Pertama Liga 1 2022 Sangat Penting, Kenapa?

2. Pemeriksaan kesehatan

Setelah calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura melakukan pendaftaran ke PJTKI, proses selanjutnya yang akan dilakukan adalah tes kesehatan atau medical check up.

Para calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura yang telah selesai melakukan medical check up atau tes kesehatan dan dinyatakan sehat, maka akan diterima oleh penyalur TKI untuk melanjutkan proses. 

Selama tinggal di agen atau penyalur TKI, calon TKW Singapura akan mengikuti program pelatihan kerja yang dimulai dari pelatihan bahasa, pendidikan attitude, budaya asing, filosofi negara, hingga uji kompetensi.

3. Pembuatan paspor 

Proses selanjutnya yang harus dilakukan oleh para calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura sebelum resmi menjadi TKI adalah pembuatan paspor.

Proses pembuatan paspor ini akan dikenakan biaya. Namun, pihak agen akan menanggung biaya pembuatan paspor terlebih dahulu.

Biaya tersebut harus diganti oleh Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura melalui potongan gaji setiap bulannya dalam jangka waktu tertentu.

Baca Juga: Meskipun Berada di Posisi yang Sama, Bruno Fernandes Ungkap Ingin Membantu dan Belajar dari Christian Eriksen

4. Menunggu pekerjaan

Setelah itu, pihak agen atau penyalur TKI dan para calon TKW akan menunggu untuk mendapatkan pekerjaan dan majikan di Singapura nanti.

Jika, calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura telah menerima tawaran pekerjaan, biasanya calon majikan akan melakukan interview dengan calon pekerjanya.

5. Pembuatan visa

Apabila, calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura telah menyelesaikan interview dengan majikan, proses yang akan dilalui selanjutnya adalah pembuatan visa.

Pastikan calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) Singapura sudah mengantongi visa kerja. Jika tidak, maka anda wajib mewaspadai bahwa penyalur TKI yan menyalurkan anda ilegal.

Baca Juga: Belasan Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun di Pasir Koja Bandung, Korban Langsung Dilarikan ke RS Immanuel

6. Pemberangkatan

Tanggal pemberangkatan calon TKW ke Singapura akan turun jika proses pembuatan visa telah selesai. Sehingga, jika visa calon TKW sudah keluar, maka calon TKI tersebut akan segera diberangkatkan ke Singapura untuk mulai bekerja.

Sesampainya di negara Changi Singapura nanti, biasanya calon TKW akan dijemput oleh agen untuk diantarkan ke rumah majikan tempat bekerjanya nanti.

Bagi anda para calon TKI yang berminat untuk menjadi Tenaga Kerja Wanita (TKW) sebagai pengurus rumah tangga di Singapura, jangan lupa untuk simak alur di atas sebagai gambaran proses mulai dari pendaftaran hingga berangkat ke Singapura sebelum menjadi TKW.***

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah