Fenomena Planet Sejajar yang Terjadi 18 Tahun Sekali, Jangan Sampai Terlewatkan Begini Cara Menyaksikannya

- 24 Juni 2022, 07:06 WIB
Fenomena Planet Sejajar
Fenomena Planet Sejajar /Tangkap layar TikTok Nasa/

Fenomena planet sejajar disebut sebagai konjungsi. Melansir Pusat Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), fenomena planet sejajar bisa disaksikan mulai subuh atau 72 menit sebelum matahari terbit sampai akhir dari fajar bahari atau sekitar 24 menit sebelum matahari terbit.

Selain itu, terdapat pula planet Uranus sehingga tidak hanya lima planet saja yang terlibat.
Oleh sebab itu, fenomena planet sejajar tak lagi disebut konjungsi kuintet (lima benda langit) melainkan konjungsi sektet (enam benda langit).
Kelima planet, Merkurius, Venus, Mars, Jupiter, dan Saturnus, secara kasat mata dapat dilihat tanpa menggunakan alat bantu.

Baca Juga: Dua Planet Mirip Bumi Terlihat di Sistem Bintang Terdekat, Ini Identitas Planetnya

Bulan sabit juga dapat dilihat di antara Venus dan Mars. Sementara untuk mengamati Uranus memerlukan teleskop minimal berukuran lensa 10 cm.

Saat melihat fenomena planet sejajar, pastikan memilih tempat dengan pemandangan cakrawala timur dan selatan yang tidak terhalang, sehingga dapat melihat bulan dan planet dengan jelas.

Tempat terbaik untuk melihat adalah dari area tinggi, seperti di atas gedung atau dari garis pantai di mana terdapat perairan terbuka sehingga tampak cakrawala laut yang datar.

Baca Juga: Wow! Inilah Alasan Kenapa Pluto Tak Lagi Dianggap Sebuah Planet Pada Sistem Tata Surya

Fenomena Planet Sejajar
Dikutip dari berbagai sumber fenomena yang terjadi setiap 18 samapai 19 tahun sekali.

Dan peristiwa serupa terjadi pada bulan Desember 2004 dan diperkirakan akan terjadi lagi pada 2041.

Namun, planet-planet tersebut tidak benar-benar sejajar. Ini hanyalah fenomena garis pandang yang menyebabkan ilusi optik, karena sebenarnya planet-planet berjarak jutaan mil dari satu sama lain dan dari Bumi.

Halaman:

Editor: Siti Nur Azizah

Sumber: Berbagai Sumber Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah