Wow Keren! universitas Paris Nanterre Gelar Festival Budaya Indonesia Bertajuk ‘Mollo’

- 28 Mei 2022, 06:14 WIB
Wow Keren! universitas Paris Nanterre Gelar Festival Budaya Indonesia Bertajuk ‘Mollo’
Wow Keren! universitas Paris Nanterre Gelar Festival Budaya Indonesia Bertajuk ‘Mollo’ /Kemendikbud ristek /

JURNAL SOREANG- Universitas Paris Nanterre (UPN) menggelar Festival Budaya Indonesia dengan judul ‘Mollo’ yang dimeriahkan dengan berbagai kegiatan.

Di antaranya lokakarya (workshop) gamelan dan tari, inisiasi pencak silat, pengenalan kuliner, pemutaran film, pameran lukisan, dan pameran Tenun Mollo selama tiga hari, yaitu mulai tanggal 22 sampai 25 Mei 2022, jelang akhir semester genap 2021/2022.

Tenun Mollo merupakan kain tenun ikat tradisional yang digunakan dalam ragam upacara adat khas Wilayah Mollo, Timor Tengah Selatan, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Baca Juga: Festival Java Jazz 2022 akan di Gelar ! Prokes Diperlonggar, para Musisi Tanah Air siap Tampil Memukau

Puncak festival adalah pentas malam kesenian yang digelar di Teater Bernard Marie Koltes Kampus UPN yang dipadati 350 penonton yang terdiri dari mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum.

Sebelumnya, sebanyak 57 mahasiswa dan tim tenun Mollo yang dipimpin Diaspora Indonesia Dian Oerip, melakukan arak-arakan pawai mengenakan tenun Mollo dengan warna warni yang indah mengelilingi kampus UPN.

Pawai diiringi tabuhan gamelan baleganjur oleh asosiasi Pantcha Indra tersebut menarik perhatian para warga kampus dan masyarakat sekitar yang baru saja mengakhiri jam kerja.

Baca Juga: Antusiasme Masyarakat Yogyakarta Memeriahkan Konser musik, Balkonjazz Festival 2022 Digelar Lagi !

Duta Besar Republik Indonesia untuk Prancis, Mohammad Oemar, dalam sambutannya di pentas malam kesenian, mengapresiasi UPN yang sejak 2013 berkomitmen mengenalkan budaya Indonesia melalui perkuliahan gamelan dan aktivitas lainnya. “Gamelan juga sudah menjadi warisan tak benda dunia yang disahkan UNESCO akhir tahun lalu,” tambah Dubes Oemar.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbud Ristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah