Kisah Pilu Pangeran Dipangkorn, Putra Raja Thailand Yang Mengidap Autis dan Hidup Terpisah Dari Orang Tua

- 14 November 2021, 16:00 WIB
Kisah Pilu Pangeran Dipangkorn, Putra Raja Thailand Yang Mengidap Autis dan Hidup Terpisah Dari Orang Tua
Kisah Pilu Pangeran Dipangkorn, Putra Raja Thailand Yang Mengidap Autis dan Hidup Terpisah Dari Orang Tua /@kjan921

Ketika pangeran Dipangkorn berusia Sembilan tahun, tujuh anggota keluarga ibunya dituduh mencemarkan nama baik kerajaan, dan itu dianggap sebuah kejahatan di Thailand.

Akhirnya Srirasmi dicopot dari semua gelar kerajaannya dan sekarang dikabarkan tinggal di pengasingan di luar Bangkok.

Baca Juga: Wow! 2 Putri Kerajaan Ini, Ternyata Atlet Profesioanl, Salah Satunya Dari Kerajaan Thailand

Tetapi sampai saat ini dia tidak pernah terlihat lagi, setelah terakhir kali muncul pada 2014. Dimana saat itu adalah tahun yang sama dengan Dipangkorn terakhir melihat ibunya sendiri.

Setelah dijauhkan dari ibunya, Pangeran Dipangkorn juga dikabarkan terpisah dengan sang ayah. Maha Raja Vajiralongkorn diduga tinggal di Grand Hotel Sonnenbichl, Garmisch-Partenkirchen, Jerman Selatan.

Sang raja juga dikabarkan mengisolasi diri selama pandemi bersama 20 selirnya disana, dan telah memesan empat lantai dari hotel mewah tersebut.

Baca Juga: Permaisuri Raja Thailand Memilih Lepas Mahkota, Ketibang Harus Diperlakukan Tidak Pantas, Berikut Faktanya

Sedangkan Pangeran Dipangkorn sendiri dikirim ke Munich, Jerman dan disekolahkan di Waldorf School sejak 2011 silam.

Meski tinggal di negara yang sama, tapi ayahnya tidak pernah mengunjunginya. Banyak yang menduga hal itu disebabkan karena sang ayah sudah memiliki permaisuri baru.

Namun, ada berita juga yang beredar bahwa ayahnya tersebut malu karena kondisi Pangeran yang mengidap autis.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah