Cek Fakta: Beredar Video Klaim Rusia Damai dengan Ukraina Akibat Peran Indonesia? Simak Faktanya

7 Maret 2022, 15:20 WIB
Beredar video yang mengklaim bahwa Rusia dan Ukraina telah berdamai lantaran peran Indonesia, cek fakta berikut ini./Instagram/@turnbackhoaxid/ /

JURNAL SOREANG – Rusia dan Ukraina masih menjadi sorotan warga di seluruh negara.

Hal itu terjadi sejak Rusia melancarkan invasinya ke Ukraina pada 24 Februari 2022 lalu.

Seiring adanya konflik antara Rusia dan ukraina, beberapa informasi yang keliru mencuat hingga menggegerkan warganet di seluruh negara di dunia.

Baru-baru ini beredar informasi yang mengklaim bahwa Rusia telah berdamai dengan Ukraina akibat peran Indonesia.

Baca Juga: Kasus Tangmo Nida: Setelah Penemuan Perahu yang Ditukar, Sand Menolak untuk Diintrogasi?

Informasi tersebut didapat dari unggahan video yang beredar di Facebook hingga viral.

Dikutip JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari Instagram @turnbackhoaxid pada Senin, 7 Maret 2022, berdasarkan hasil penelusuran, video yang beredar di media sosial tersebut tidak benar.

Pasalnya, video tersebut tidak berisi bukti damainya Rusia dan Ukraina akibat peran Indonesia.

Baca Juga: Jadi Pembuktian Portugal di Kualifikasi Piala Dunia? Kronologi Kebangkitan Diogo Jota Bersama Liverpool

Menurut informasi, video yang beredar tersebut sebenarnya berisi gabungan video yang berbeda peristiwa.

Di antaranya yakni pada saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 2021 yang berlangsung di Italia pada 30 hingga 31 Oktober 2021 lalu.

Hal itu terlihat dari standing banner yang melekat di gedung tempat diselenggarakannya pertemuan tersebut.

Baca Juga: Serupa tapi Tak Sama dengan Kasus Affiliator Binary Option, Ibunda Han Sohee Dilaporkan karena Kasus Penipuan

Selanjutnya, berselingan dengan video yang memperlihatkan pasukan militer, tank-tank militer, video Duta Besar Rusia untuk Indonesia, hingga video Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden.

Dalam rekaman video tersebut, narator menjelaskan tentang bagaimana pemerintah Rusia mengharapkan bahwa Presidensi G20 Indonesia pada 2022 bisa menyatukan negara-negara di dunia dalam berbagai aspek.

Hal itu dinyatakan oleh Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Lyudmila G. Vorobyova, pada 18 Februari 2022.

Baca Juga: Ngontrak atau Tinggal dengan Orang Tua, Begini Penjelasan Ustaz Syafiq Riza Basalamah, MA

Namun pada kenyataannya video yang beredar di media sosial tersebut tidak ada kaitannya dengan perdamaian atas Rusia dengan Ukraina akibat dari peran Indonesia.

Sehingga, beredarnya video yang mengklaim bahwa Rusia telah berdamai dengan Ukraina lantaran peran Indonesia adalah tidak benar atau hoaks.***

Editor: Handri

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler