Wow! Putra Mahkota Mohammed bin Salman akan Ubah Sistem Pendidikan Arab Saudi, Bagaimana Saja? Cek Faktanya

24 Januari 2022, 11:29 WIB
Mengejutkan, tak hanya gemar berpesta Raja Mohammed bin Salman ternya gemar bermain DOta 2 / @princemohammedbinsalman

JURNAL SOREANG – Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman berencana untuk mengubah sistem pendidikan di negaranya.

Perombakan sistem pendidikan yang dilakukan Mohammed bin Salman di Arab Saudi ini mencakup semua tingkatan.

Selain itu, ada beberapa nilai yang ingin dibangun oleh Mohammed bin Salam dalam sistem pendidikan Arab Saudi.

Baca Juga: Tak Kalah Tampan Dari Pangeran Abdul Mateen! Pangeran yang Satu Ini Juga Jadi Idaman Kaum Hawa

Sebagaimana dilansir Jurnal Soreang dari laman website ameinfo.com, Mohammed bin Salman atau MBS ini memiliki beberapa niatan dalam perombakan tersebut.

MBS ingin menumbuhkan nilai-nilai di dalam pendidikan Saudi berupa nilai toleransi, kerja keras, dan lebih mempersiapkan warganya untuk mencari pekerjaan.

Perubahan ini akan mencakup semua jenjang pendidikan, dari pendidikan anak usia dini hingga pendidikan tinggi.

Baca Juga: Penasaran dengan Menu Makan dr. Zaidul Akbar? Begini Pengakuannya

Pembelajaran pun akan lebih dibuat fleksibel yang akan meningkatkan keterampilan profesional di semua jenjang pendidikan.

Selain itu, ternyata sektor pendidikan menjadi bagian terbesar dalam penggunaan terbesar anggaran pada tahun 2022.

Fakta juga memperlihatkan bahwa pengangguran di Arab Saudi mencapai angka cukup besar, 11,7%.

Baca Juga: 5 Pencapaian dari Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman, Apa Saja? Berikut Lengkapnya

Dengan perombakan sistem pendidikan ini, diharapkan para lulusan pendidikan siap untuk kebutuhan pasar tenaga kerja.

Perombakan ini juga sekaligus sebagai tanda bahwa Arab Saudi ingin lepas dari reputasinya sebagai negara yang ultra-konservatif.

Lebih lanjut, pemerintah Arab Saudi mengumumkan anggaran tahun 2022 ini mencapai US$254,6 miliar atau Rp3.644,7 triliun.

Baca Juga: Mau Sehat? Ini Cara Mudah Supaya Sehat Menurut dr. Zaidul Akbar

Di mana 19,37% atau sekitar US$51 miliar yang setara dengan Rp730,09 triliun akan digunakan untuk pendidikan.

Sisanya, anggaran tersebut akan dialokasikan ke sektor barang-barang umum, pembangunan kesehatan dan sosial, dan yang lainnya.

Menteri Pendidikan Arab Saudi, Hamad Al Sheikh juga meluncurkan sebuah platform e-learning nasional bernama “FutureX.”

Baca Juga: Potret Cantik Putri Ameerah Wardatul, Anak Bungsu Sultan Brunei yang Hadir di Pernikahan Putri Fadzilah

Hal tersebut ditujukan untuk meningkatkan keterampilan profesional di semua jenjang pendidikan.

Mereka juga turut bekerja sama dengan platform internasional lain, seperti Coursera, Edx, Udacity, dan FutureLearn.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Ame Info

Tags

Terkini

Terpopuler