Cara Melamar Kerja Jadi TKI dan TKW di Brunei Darussalam Lewat BNP2TKI, Begini Langkah Mudahnya

15 Januari 2022, 11:25 WIB
Yayasan, salah satu tempat belanja di Bandar Seri Begawan, Ibu Kota Brunei Darussalam /Edi Purwanto/tangkap layar YouTube SA TV Offical

JURNAL SOREANG - Bagi tenaga kerja Indonesia (TKI), Brunei Darussalam menjadi salah satu negara tujuan untuk bekerja.

Negeri kaya di Pulau Kalimantan itu memang menjanjikan untuk para pahlawan devisa.

Anda bisa bekerja di sektor minyak gas bumi, konstruksi, jasa, perdagangan, manufaktur, perhotelan, perkebunan, dan perikanan.

Bagi Anda tenaga kerja wanita (TKW), terdapat juga lowongan kerja sebagai pembantu atau asisten rumah tangga bagi majikan di Brunei.

Baca Juga: Tak Perlu Repot Belajar Bahasa! Berikut 4 Keuntungan Menjadi TKI di Brunei Darussalam yang Jarang Diketahui!

Nah selengkapnya mengenai peluang kerja di Brunei dapat Anda lihat di website Jobs Info dari Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI).

Silahkan dilihat berbagai lowongan kerja di Brunei serta bagaimana atau apa saja persyaratannya. Anda juga bahkan bisa mengetahui taksiran gaji yang nanti bisa diterima.

Nah setelah Anda menemukan pekerjaan yang cocok, Anda bisa langsung mengajukan lamaran pekerjaan di website tersebut.

Dikutip Jurnal Soreang dari warganegaraindonesia.com, berikut ini cara melamar online lowongan kerja di Brunei :

Baca Juga: Berapa Gaji TKI di Brunei Darussalam? Berikut Rinciannya di 39 Bidang Pekerjaan Hingga Rp80 Juta Perbulan

1. Kunjungi website Jobs Info BNP2TKI di sini atau download ke HP Anda aplikasi BP2MI di playstore.

2. Daftar akun baru terlebih dahulu. Anda perlu mengisi identitas KTP, masukkan email, dan kemudian akan masuk di inbox email buat aktivasi akun. Setelah itu isi profil lengkap Anda.

3. Akun Anda kemudian aktif. Sesudahnya silahkan mencari pekerjaan. Klik negara Brunei Darussalam.

4. Setelah Anda mendapatkan pekerjaan yang pas, silahkan klik 'apply' untuk melamar.

Baca Juga: Saatnya Pembukuan dan Pelaporan Pertanggungjawaban UMKM di Bandung Lebih Tertata

Usai Anda mengajukan lamaran secara online, maka tunggulah sampai ada email masuk atau ditelepon oleh perusahaan yang akan membantu Anda berangkat ke Brunei.

Nah bagaimana? Cukup mudah bukan mendaftar lowongan kerja di Brunei langsung secara online.

Demikianlah informasi peluang kerja di Brunei Darussalam tahun 2020. Semoga artikel ini memberi banyak manfaat bagi Anda. ***

Editor: Azmy Yanuar Muttaqien

Sumber: warganegaraindonesia.com

Tags

Terkini

Terpopuler