Wow! Wanita Ini Menuliskan Pengalamannya Menjadi Gundik Pangeran Brunei, Begini Respon Pembacanya

3 Desember 2021, 17:12 WIB
Wow! Wanita Ini Menuliskan Pengalamannya Menjadi Gundik Pangeran Brunei, Begini Respon Pembacanya /

JURNAL SOREANG – Buku Some Girls menceritakan seorang gadis dari pinggiran kota yang berakhir menjadi harem atau gundik pangeran Brunei, adik Sultan Hassanal Bolkiah, yang bernama Jefri Bolkiah.

Pengalaman menjadi gundik Pangeran Brunei tersebut berawal saat ia berumur 18 tahun, Jillian Lauren gadis remaja yang putus sekolah teater NYU, mendapatkan berita tentang audisi yang akan datang.

Seorang sutradara casting mengatakan kepadanya bahwa seorang pengusaha Singapura akan membayar gadis-gadis cantik Amerika sebesar USD 20.000 atau senilai Rp288 juta jika mereka tinggal selama dua minggu untuk meramaikan pestanya, saat itu ia belum tahu bahwa dirinya harus menjadi gundik pangeran Brunei.

Baca Juga: Pernah Jadi Wanita Penghibur Adik Sultan Brunei Jefri Bolkiah, Begini Nasib Jillian Lauren Sekarang

Kemudian, Jillian segera melakukan penerbangan ke Kalimantan, dimana ia akan menghabiskan delapan belas bulan berikutnya di harem Pangeran Jefri Bolkiah, adik Sultan Brunei.

Jillian Lauren memberi tahu keluarganya bahwa ia melakukan perjalanan ke Brunei untuk apa yang ia pikir perjalanannya akan sangat menyenangkan dan mengasyikkan.

Meninggalkan apartemennya di East Village yang berpasir menuju sebuah istana mewah tempat ia berjalan di atas permadani berlapis emas.

Baca Juga: Dianggap 'Gila Wanita', Inilah Fakta Mengejutkan Adik Sultan Brunei, Pangeran Jefri Bolkiah

Jillian menukar teman-teman artisnya dengan sekumpulan wanita cantik yang menusuk dari belakang . Ternyata disana ia harus bertugas sebagai wanita simpanan yang menghibur sang Pangeran.

Dua minggu berubah menjadi satu tahun, Lauren mendapati dirinya semakin terlibat dalam persaingan sengit untuk mendapatkan hati sang pangeran.

Dalam buku hasil karyanya, yang berjudul ‘Some Girls’, Jillian Lauren mengklaim sang pangeran memanggilnya Robin dan menyetujui pekerjaan sebagai haremnya.

Baca Juga: Sempat Dituduh Menggelapkan Uang , Beginilah Nasib Jefri Bolkiah, Adik Sultan Brunei, yang Tinggal di London

Ternyata buku hasil karyanya tersebut mendapatkan berbagai macam respon dari para pembacanya.

Sebut saja ulasan dari Kirkus yang mengatakan “Lauren adalah pendongeng yang cekatan, memberikan refleksi pedih dan kebijaksanaan yang setara ke dalam bukunya yang mencerahkan.”

“Sebuah memoar suram dan melankolis yang dibuat oleh penulis tenor naratif yang ramah dan mengasyikkan.” Ulasnya.

Annie Sprinkle, Ph.D juga mengulas buku karya Jillian Lauren ini “Wow, cerita yang luar biasa! Some Girls karya Jillian Lauren adalah memoar pekerja seks paling eksotis yang pernah saya baca.”

Baca Juga: 7 Fakta Kehidupan Jillian Lauren Mantan Wanita Simpanan Pangeran Jefri Bolkiah, Sudah Menikah dan Punya 2 Anak

“Bayangkan dibayar untuk bermain dengan orang-orang terkaya di dunia? Hanya sedikit wanita yang berani bebrbicara tentang petualangan seksual masa muda mereka dengan kejujuran yang jelas seperti itu. Saya tidak sabar menunggu filmnya.” Tutupnya.

Jillian Lauren sendiri selain mantan gundik pangeran Brunei, ia juga seorang penulis, pendongeng, ibu dan istri rocker.

Saking istimewanya buku ‘Some Girls’ ini telah diterjemahkan ke dalam 18 bahasa yang berbeda dan saat ini sedang diadaptasi untuk TV.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler