Berminat Kerja di Thailand? Ketahui Dulu Profesi yang Banyak Diminati dan Biaya Hidup Selama 1 Bulan di Sana

15 November 2021, 12:38 WIB
Berminat Kerja di Thailand? Ketahui Dulu Profesi yang Banyak Diminati dan Biaya Hidup Selama 1 Bulan di Sana /Anjas di Thailand

JURNAL SOREANG – Thailand adalah salah satu negara yang menarik dan cukup banyak diminati para pekerja asing, salah satunya pekerja dari Indonesia.

Selain itu harga barang dan jasa di Thailand juga terhitung terjangkau dan tidak terlalu jauh dengan Indonesia.

Dilansir dari Thailand-trip.org tingkat pengangguran di Thailand sendiri hanya 5 persen, dan upah rata-rata berkisar antara 15 baht.

Baca Juga: Hari ini, Operasi Zebra Lodaya 2021 Dimulai, Polisi: Lebih Mengedepankan Sikap Preventif dan Preemtif

Mungkin hal itu pula lah yang menjadi alasan kenapa banyak orang ingin bekerja di Thailand. Sebelum Anda memutuskan untuk bekerja, ada baiknya ketahui dulu profesi yang banyak diminati di Thailand.

1. Guru
2. Programmer
3. Panduan
4. Admin
5. Pelatih
6. Dj, dan lain-lain

Di Thailand sendiri tidak ada diskriminasi rasial, walapun seseorang itu adalah pekerja asing, ia bisa mendapatkan posisi tertinggi di perusahaan karena tingkat pendidikan dan keterampilannya.

Baca Juga: Menakjubkan! 7 Masjid Paling Indah dan Mewah di Turki, Tak Ada di Brunei Darussalam, Ini Dia Daftarnya

Seorang pekerja yang berkualitas dengan pendidikan tinggi bisa menerima upah lebih dari USD400 sebulan di Thailand.

Selain pekerjaan resmi, di Thailand juga Anda bisa dengan aman terlibat dalam pekerjaan lepas seperti membuat konten untuk situs web, admin sosial media, hingga pekerjaan jarak jauh lainnya.

Namun, Anda juga harus mengetahui profesi yang dilarang untuk pekerja asing, seperti tukang kayu, penggilingan, pemotongan logam mulia, membuat boneka nasional, membuat pisau, pelayan atau koki, sekertaris, supir,atau tenun sutra.

Baca Juga: Warga Paseh, Aniaya Istri Hingga Kritis, Polisi: Tersangka Dijerat UU KDRT, Terancam 10 Tahun Penjara

Koki di Thailand secara eksklusif harus dikerjakan oleh orang Thailand sendiri. Penata rambut, sopir bus, sekertaris tidak tersedia untuk pekerja asing.

Tetapi mereka dapat dengan mudah mendapatkan pekerjaan sebagai kepala perusahaan konstruksi, memiliki seluruh kompleks restoran atau spa, atau salon persewaan mobil.

Seperti salah satu Warga Negara Indonesia dalam akun youtube Anjas Di Thailand, yang berprofesi sebagai dosen di sebuah universitas pemerintah Thailand.

Baca Juga: Tradisi Khas Sumatera Barat, Nomor 3 Bertujuan Mempererat Silaturahmi

Ia membagikan pengalaman selama hidup disana, salah satunya menjelaskan tentang biaya hidup selama satu bulan di Thailand.

“Untuk biaya hidup di Thailand sendiri sebenarnya tidak terlalu mahal, masih terjangkau lah.” Katanya

Ia memaparkan untuk biaya makan di Thailand seperti buah-buahan segar itu seharga 20 baht, atau sekitar Rp10.000.

Baca Juga: Patut Dicatat! 5 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Turki, Bisa-bisa Bikin Perjalanan Terganggu

Sedangkan untuk makanan seperti nasi dengan sayur dan lauk pauk ataupun daging, harga satu porsinya berkisar antara 40 baht, atau sekitar Rp20.000.

Harga barang yang dijual di minimarket pun juga tergolong terjangkau, salah satu minimarket yang mudah ditemui di Thailand adalah seven eleven.

Disini, harga-harga barangnya cukup murah seperti mie instant seharga 6 baht atau Rp. 3000, air mineral 7-14 baht, minuman, snack, atau cemilan seharga 10 sampai 20 baht atau setara dengan Rp5000 sampai Rp10.000.

Baca Juga: Upacara Adat Sumatera Barat yang Unik dan Khas, Nomor 4 Upacara untuk Bayi

Berbicara tentang tempat tinggal, Ia sendiri memilih tinggal di daerah Nakhon Pathom, tepatnya di sebuah apartemen yang standar dengan biaya sewa sekitar 4000 baht atau setara dengan Rp2.000.000 per bulan.

Nakhon Pathom sendiri adalah sebuah wilayah di Thailand yang jaraknya sekitar 1 jam dari kota Bangkok.

Apartemen tersebut hanya berupa kamar namun sudah tersedia fasilitas kolam renang dan area gym gratis untuk penghuninya.

Baca Juga: Mengenal Asal Usul Suku Minangkabau dan Sejarah Singkatnya

Untuk biaya listrik ia menghabiskan biaya sekitar 500-1500 baht dan air 100 baht atau setara dengan Rp50.000.

Sedangkan untuk tempat laundry juga sudah disediakan dalam apartemen tersebut, dengan harga 20 sampai 30 baht tergantung beratnya pakaian.

Itulah ringkasan profesi dan biaya hidup selama satu bulan di Thailand, apakah Anda berminat?***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler