Inilah Karakter di Drakor Captivating The King yang Memutuskan Berpaling dan Menjadi Musuh bagi Raja Yi In

- 27 Februari 2024, 16:35 WIB
Ilustrasi Karakter di Drakor Captivating The King.
Ilustrasi Karakter di Drakor Captivating The King. /tvN drama

Kang Hee Soo yang diperankan oleh Shin Se Kyung, merupakan orang yang sangat dekat dengan Yi In. Kang Hee Soo menyamar menjadi laki-laki dan bermain baduk dengan Yi In. Hal itu ia lakukan agar bisa mendapatkan uang. Uang yang didapat ia gunakan untuk menebus rakyat Joseon yang menjadi tawanan di Dinasti Qing.

Setelah menjadi Raja, Yi In tak mau menolong Kang Hee Soo dari penyiksaan yang direncanakan Yoo Hyun Bo yang diperankan oleh Yang Kyung Won. Kang Hee Soo mendapatkan banyak penderitaan karena kehilangan ayahnya dan juga sahabatnya akibat dari perebutan takhta yang terjadi di istana. Walaupun berhasil kabur, Kang Hee Soo berencana untuk kembali dan ingin membalaskan dendam kepada Yi In.

Baca Juga: Dugaan Manipulasi Sistematis Suara Caleg di Subang, Aliansi Penyelamat Demokrasi Lapor ke Bawaslu dan KPU

Kim Myung Ha

Kim Myung Ha yang diperankan oleh Lee Shin Young merupakan putra dari Menteri Perang Kim Jong Bae yang diperankan oleh Jo Seong Ha yang dibunuh oleh Yi In. Ia dulunya juga tidak terlalu suka pada Yi In karena dianggap dekat dengan Kang Hee Soo yang merupakan pujaan hatinya. Namun, setelah apa yang terjadi kepada ayahnya, Kim Myung Ha menjadi benci pada Yi In dan berpotensi menjadi musuh.

Walau begitu, Kim Myung Ha merupakan sosok yang bijaksana. Ia tidak suka pada ketidakadilan. Sehingga jika Yi In menjadi raja yang dapat diandalkan, Kim Myung Ha tetap bisa memihak Yi In. Walaupun merasa sakit karena ayahnya dibunuh.

Baca Juga: Kepoin! 5 Zodiak yang Jadi Selebgram Wannabe dan Tidak Bisa Lepas di Medsos

Chu Dal Ha

Chu Dal Ha yang diperankan oleh Na Hyun Woo, merupakan orang terpercaya ayahnya Kang Hee Soo, Kang Han Soon yang diperankan oleh Son Hyun Joo. Chu Dal Ha yang biasa membantu Kang Hee Soo dalam membayar uang tebusan para tawanan di Dinasti Qing. Ia pun selama ini tahu bahwa Kang Hee Soo menyamar menjadi laki-laki agar bisa mengumpulkan uang.

Kang Hang Soon yang waktu itu memberikan tugas padanya untuk menjadi mata-mata, demi mengantar surat raja Joseon ke Dinasti Ming. Tetapi hal itu tidak berjalan lancar, karena ia tertangkap dan disiksa hingga kehilangan salah satu matanya. Namun, yang bertanggung jawab pada kejadian itu sebenarnya adalah Raja Yi Sun yang diperankan oleh Choi Dae Hoon yang merupakan kakak dari Yi In.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Netflix


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah