Wajib Nonton! Berikut 5 Film Netflix dengan Rating Tinggi, Dijamin Gak Bakal Bikin Kamu Kecewa

- 4 September 2023, 22:14 WIB
The Irishman film di Netflix dengan rating tertinggi
The Irishman film di Netflix dengan rating tertinggi /

JURNAL SOREANG – Berikut ini beberapa film di Netflix yang memiliki rating tinggi, dijamin gak bikin kamu kecewa.

Layanan streaming Netflix memang menyajikan film-film dari belahan di dunia.

Ada banyak jenis film dan genre untuk menghibur para pelanggannya.

Bahkan ada banyak film Netflix yang masuk penghargaan-penghargaan perfilman.

Bagi kamu yang ingin menonton film-film di Netflix dengan rating tinggi, berikut ini daftar film yang sudah Jurnal Soreang rangkum.

  1. Roma (2018)

Roma menampilkan Yalitza Aparicio sebagai Cleo, seorang asisten rumah tangga di sbeuah keluarga menengah yang hidup di Mexico City pada era 1970an.

Baca Juga: BRI Liga 1 Pekan ke-11 Telah Usai, Kapan Pekan selanjutnya dimulai? Cek Jadwal dan Link Live Streamingnya

Setelah drama perselingkuhan, Cleo akhirnya hamil sehingga kehidupannya pun mulai terancam. Namun keunggulan Roma bukan dari cerita drama yang dibangun, melainkan dan gambarnya yang begitu mewah.

Film yang disutradarai oleh Alfonso Cuaron ini dibalut nuansa hitam-putih dengan gambar-gambar cantik memanjakan mata.

  1. Beasts of No Nation (2015)

Beasts of No Nation menceritakan tentang kehidupan seorang anak tentara bernama Agu (Abraham Attah) di sebuah negara fiksi di Afrika.

Agu berada di bawah komando Komandan yang diperankan oleh Idris Elba.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Action Terbaik di Netflix yang Wajib Ditonton! Salah Satunya Dibintangi Iko Uwais

Beast of No Nation merupakan film ketiga karya sutradara Cary Joji Fukunaga.

Dalam film ini Fukunaga menunjukan kemampuannya dalam mengolah gambar seru yang digabungkan dengan kebrutalan.

  1. The Irishman (2019)

The Irishman adalah film yang paling dinanti-nanti perilisannya karena karya sutradara Martin Scorsese.

Film dengan budget fantastis ini dibintangi oleh Robert De Niro, Al Pacino, Joe Pesci, dan Harvey Keitel.

Durasi selama tiga setengah jam membebaskan Scorsese kembali dengan cerita mafianya.

Seperti karya-karya terbaik Scorsese sebelumnya, The Irishman menimbulkan pertanyaan tentang kekerasan, moralitas, dan identitas tanpa menawarkan jawaban yang mudah.

  1. The Two Popes (2019)

The Two Popes merupakan film drama biografi dari sutradara Fernando Meirelles.

Film ini mempertemukan Pope Benedict XVI (Anthony Hopkins) dan Jorge Bergoglio (Jonathan Pryce) yang kemudian dikenal sebagai Pope Francis.

Baca Juga: Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Kim Astrup/Anders Skaarup di China Open 2023, Pertemuan Pertama 3 Tahun Terakhir

Film rilisan 2019 ini berpusat pada percakapan antara Beneditc dan Francis dengan pembahasan-pembahasan besar mulai dari gereja di abad ke-21, bagaimana cara terbaik melayani Tuhan, hingga sensasi pop dari band Swedia ABBA.

Anthony Hopkins dan Jonathan Pryce menampilkan kualitas akting terbaik mereka dengan dukungan latar belakang indah dari sudut kota Vatikan.

  1. Trial of the Chicago 7 (2020)

Protes sekelompok anak muda terhadap Perang Vietnam pada 1968 tergambarkan dalam film The Trial of the Chicago 7.

Protes yang digelar tiba-tiba berubah menjadi kerusuhan besar sehingga ketujuh otak di baliknya harus berhadapan dengan hukum.

Sutradara Aaron Sorkin sukses mengoptimalkan tujuh aktor utamanya yang dimainkan oleh Sacha Baron Cohen, Jeremy Strong, Eddie Redmayne dan Mark Rylance.

Itulah beberapa film di Netflix yang memiliki rating tinggi, dijamin gak bikin kamu kecewa.***

*)Ikuti terus dan share informasi anda di media sosial Goggle News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal Soreanginstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Santy Widiadamayanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah