Buntut Penundaan 'Dune: Part Two', Berikut Daftar Film yang Ikut Mundur Jadwal Perilisannya

- 26 Agustus 2023, 13:27 WIB
Perilisan Film Dune: Part Two dijadwalkan menjadi 15 Maret 2024.
Perilisan Film Dune: Part Two dijadwalkan menjadi 15 Maret 2024. /Instagram @dunemovie

JURNAL SOREANG - Industri perfilman saat ini tengah mengalami guncangan akibat serangkaian penundaan perilisan film yang semakin meluas. Salah satu berita penundaan besar yang mengejutkan adalah berasal dari studio Warner Bros yang telah memutuskan untuk menunda perilisan film "Dune: Part Two" dari tanggal 3 November 2023 menjadi tanggal 15 Maret 2024.

Keputusan ini tidak hanya mempengaruhi jadwal tayang "Dune: Part Two" itu sendiri, tetapi juga merambat ke film-film lain yang seharusnya tayang pada periode yang sama.

Salah satu film yang terkena dampak dari penundaan ini adalah "Godzilla x Kong: The New Empire."

Baca Juga: Demi Capai Visi Indonesia Emas 2045, Menpora: Pemuda Harus Masuk Industri Kreatif dan Mulai Berwirausaha

Film ini awalnya dijadwalkan tayang pada 14 Maret, namun karena perubahan jadwal "Dune: Part Two," tanggal tayangnya pun diundur satu bulan menjadi 12 April.

Begitu juga dengan film animasi yang dinantikan, "Lord of the Rings: The War of the Rohirrim," yang sebelumnya dijadwalkan tayang pada 12 April, harus mengalami penundaan hingga 13 Desember 2024.

Penyebab dari gelombang penundaan ini sebagian besar dikarenakan oleh aksi demonstrasi yang dilakukan oleh Writers Guild of America (WGA) dan Screen Actors Guild‐American Federation of Television and Radio Artists (SAG-AFTRA).

Baca Juga: Mengenang Sosok Arist Merdeka Sirait, Sosok Pelindung Anak Sampai Akhir Hayat

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Variety


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x