Keren! Jungkook Debut Solo, Army Indonesia Siapkan 100 Bilboard Dukungan 'Seven' di Stasiun 8 Kota

- 11 Juli 2023, 19:09 WIB
Project iklan dukungan ARMY untuk Single Seven-Jungkook
Project iklan dukungan ARMY untuk Single Seven-Jungkook /tangkap layar dan kolase Instagram @jungkooknesia/

JURNAL SOREANG - Jungkook BTS mengumumkan diri akan segera memulai debut solonya dengan merilis single berjudul "SEVEN" 14 Juli mendatang.

Kabar baik tersebut disambut antusias para penggemar mereka ARMY, yang berencana menyewa 103 iklan Bilboard di 93 titik stasiun.

Dilansir dari sumber tiktok @jeonjungkookie323, Project dukungan ini merupakan inisiatif yang digagas oleh fanbase Jungkooknesia: Bangsarnyeondan, NH.Moonchild12, Kookiehyungg, Nandagiri dan Antum.busan. Untuk merayakan perilisan single Seven.

Baca Juga: 11 Link Twibbon Hari Pajak Nasional 2023, Cocok Dijadikan Foto Profil Media Sosial

Sumber juga menyebutkan, iklan Bilboard akan mulai ditayangkan 13 Juli 2023, pada pukul 04.00-00.00 WIB, selama 300 tayangan dalam sehari, ditampilkan setiap empat menit sekali.

Dimana saja penggemar dapat melihat iklan Bilboard untuk mendukung Jungkook?

Lokasi Bilboard tersebar di 8 kota, Beberapa diantaranya tersebar di wilayah Jabodetabek seperti Stasiun Ancol, Bekasi, Bekasi Timur, Bogor, Cawang, Cakung, Cibinong, Cikini Citayam, Depok Baru, Depok Lama, Gambir Gondangdia, Jatinegara, Kalideres, Kebayoran, Pasar Senen, Pasar Minggu, Pondok Ranji, Tangerang dan sekitarnya.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Bucin Couple yang Gemesin dan Romantis, Bisa Digunakan dengan Pasanganmu!

Wilayah Diluar Jabodetabek meliputi Stasiun Bandung, Cirebon, Purwokerto, Solobalapan, Semarang Poncol, Yogya Tugu, Lempuyangan, Surabaya Gubeng, Pasar Turi, dan Stasiun Malang.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Instagram @jungkooknesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x