Nasib Pelawak Senior Kurang Diperhatikan, Kang Kusye: Saya Belajar dari Haji Ma'soem agar Mampu Bertahan Hidup

- 2 Juli 2023, 10:01 WIB
Pelawak senior Kang Kusye soal bertahan hidup saat Job sepi
Pelawak senior Kang Kusye soal bertahan hidup saat Job sepi /Sarnapi/JURNAL SOREANG

JURNAL SOREANG- Apabila menyebut nama aslinya yakni Ujang Kusmana Wiryadi (69) tentu warga masyarakat akan bertanya-tanya, siapa itu?

Namun bila menyebut nama panggungnya yakni Kang Kusye atau Kusye D'Bodor tentu akan langsung mengerti.

 

Ditemui di sela-sela milad emas Al Ma'soem, Minggu 2 Juli 2023, Kusye tampil menjadi pembawa acara yang dihadiri Direktur Al Ma'soem Group H. Entang Rosadi Ma'soem, Rektor Masoem University H. Dadang Muhammad Ma'soem, Ketua Yayasan Al Ma'soem Bandung H. Ceppy Nasahi Ma'soem dan ratusan karyawan.

Apabila di saat pandemi Covid-19 sehingga mencari rezeki pun susah, maka Kusye memiliki prinsip tersendiri mencontoh kepada perjuangan pendiri Al Ma'soem, Alm. H. Ma'soem.

"Ya apa pun saya lakukan agar dapur bisa ngebul. Saat pandemi memang seniman sangat susah. Saat ini juga masih terasa susah," kata Kang Kusye.

Baca Juga: Jalan Kaki 4 Km Para Direksi dan Karyawan Ingatkan Perjuangan Alm Haji Ma'soem, Entang: Kita Harus Bersyukur

Bahkan, Kusye juga tak segan-segan menjadi calo penjualan tanah maupun jual beli kendaraan bermotor asalkan memperoleh rezeki buat keluarganya.

"Kiat bertahan saat krisis ini ya jangan putus asa dan tetap berusaha. Asalkan halal jalani saja termasuk menjadi pembawa acara," ujar Kusye yang juga mengisi acara lagu Sunda di salah satu televisi.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x