PURE SATURDAY dan JASON RANTI Bakal Manggung di Konser Mini 'Monumentalia' Tasikmalaya, Catat Tanggalnya!

- 15 Agustus 2022, 17:23 WIB
PURE SATURDAY dan JASON RANTI Bakal Manggung di Tasikmalaya dalam Rangkaian Mini Concert 'Monumentalia', Catat Tempat dan Tanggalnya!
PURE SATURDAY dan JASON RANTI Bakal Manggung di Tasikmalaya dalam Rangkaian Mini Concert 'Monumentalia', Catat Tempat dan Tanggalnya! /Instagram @suaramonumentalia

Baca Juga: Pecah! Mini Show Stand Up Indo Ciamis Tampilkan 7 Komika di Cafe Rumah Buni Ciamis, Apa Kata Penonton?

Dilansir dari berbagai sumber, belakangan Muhammad Suar Nasution hengkang dari Pure Saturday pada tahun 2004 dan posisi vokalis digantikan Satria Nurbambang atau akrab disapa Satrio 'Iyo' hingga saat ini.

Kini karya-karya Pure Saturday dapat didengar di hampir seluruh media streaming, baik spotify, Youtube dll. Band ini juga masih aktif mengisi festival – festival musik dan gigs-gigs daerah.

Penampilan Pure Saturday akan dibuka oleh Jason Ranti, musikus berbakat yang telah mewarnai blantika musik Tanah Air dalam beberapa tahun terakhir. Pria yang akrab disapa Jeje itu berrambut gondrong dan gaya bicaranya ceplas-ceplos.

Kancah folk dalam negeri disemarakan oleh Jeje setidaknya dalam satu dekade terakhir. Lirik yang nakal, kritis tanpa terdengar menggurui, estetis namun banal. Kira-kira begitulah ia dikenal.

Jason Ranti
Jason Ranti Twitter.com/@walhinasional

"Jeje mampu mengkonstruksikan pikiran atau kritik dalam verbal yang terstruktur, tanpa terdengar sok tahu. Di balik itu, dia sangat menguasai konteks dari tiap-tiap persoalan yang “ditembak” dalam lagu-lagunya," tulis keterangan yang dikutip dari jasonranti.com

Suara Monumentalia Pure Saturday akan berakhir di Kota Sukabumi pada tanggal 2 September 2022 mendatang.

“Mari bersama-sama mengenang, merawat dan merayakan monument penting dari kumpulan suara masa lalu. Salam Monumental.” Tagline yang dihidupkan oleh suaramonumentalia di akun Instagramnya.***

Halaman:

Editor: Azmy Yanuar Muttaqien

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah