Sinopsis Twenty Five Twenty One Episode 4, Aksi Kocak Kim Tae Ri Saat Kembali Hadapi Preman

- 21 Februari 2022, 10:19 WIB
Kim Tae Ri saat berperan sebagai Na Hee Do dalam drama Korea Twenty Five Twenty One episode 4./ Instagram @tvn_drama
Kim Tae Ri saat berperan sebagai Na Hee Do dalam drama Korea Twenty Five Twenty One episode 4./ Instagram @tvn_drama /

JURNAL SOREANG - Drama Korea terbaru Kim Tae Ri, Twenty Five Twenty One kini memasuki episode 4.

Dalam Twenty Five Twenty One, Kim Tae Ri berperan sebagai Na Hee Do, seorang calon atlet anggar.

Untuk perannya dalam Twenty Five Twenty One, Kim Tae Ri mengaku melakukan persiapan khusus.

Baca Juga: 6 Fakta Unik Piala Dunia 2022 Qatar, Jarang Diketahui!

Dirinya secara khusus belajar olahraga anggar pada seorang peraih medali emas.

"Sekitar lima atau enam bulan sebelum memulai syuting Twenty Five Tweanty One aku menerima pelajaran dari peraih medali emas," kata Kim Tae Ri.

Menurutnya anggar adalah olahraga yang keren sekaligus membuatnya 'menderita'.

Baca Juga: Wendy Red Velvet Hari Ini Berulang Tahun ke 28, Berikut 6 Fakta Menarik Tentangnya

"Demi peranku sebagai Na Hee Do dalam Twenty Five Twenty One aku menghabiskan waktu lima bulan menangis dan tertawa karena anggar," ungkap Kim Tae Ri

Dan hasil belajar Kim Tae Ri untuk mendalami peran dibuktikannya dalam penayangan 4 episode drama Korea Twenty Five Twenty One.

Setiap episode selalu dihadirkan gambaran Na Hee Do yang berlatih dan mempraktekan anggar dalam keseharian.

Baca Juga: Simak! Ingin Tampil Glowing, Berikut Cara Mudah Membuat Toner dari Air Lemon

Hal pertama terjadi dalam episode satu, saat Na Hee Do dengan impulsif merencanakan untuk pindah sekolah.

Dengan sengaja dirinya melibatkan diri dalam sebuah tawuran geng remaja putri.

Saat melihat temannya hendak dipukuli oleh preman, dengan sigap Na Hee Do bertindak.

Baca Juga: Bikin Glowing! Mudah, Berikut Cara Membuat Toner Wajah Alami dari Air Beras

Bermodalkan payung dan kemampuan bermain anggar, Na Hee Do mampu melumpuhkan si preman dengan beberapa pukulan.

Terlihat sekali dalam episode 1 tersebut, Kim Tae Ri begitu lihai mempreaktekan gerakan dalam olah raga anggar.

Tingkah kocak Na Hee Do dalam menghadapi preman di episode 1 rupanya terulang lagi di episode 4.

Baca Juga: Keren! Doyoung NCT Akan Bintangi Drakor Romantis Baru pada Bulan Juni Mendatang, Simak Selengkapnya di Sini

Kali ini secara tidak sengaja mereka berpapasan dan si preman masih ingat pada Na Hee Do yang dulu mengalahkannya.

Bedanya, jika dulu Na Hee Do dengan tindakan gegabahnya akan segera menhadapi preman tanpa takut.

Kali ini dirinya yang telah berlatih dengan serius dan hendak melakukan pertandingan tidak bisa bertindak begitu saja.

Baca Juga: Jangan Lengah! Kasus Covid-19 Terkonfirmasi di Kabupaten Bandung Tambah Lagi Sebanyak 404

Alih-alih berhadapan, Na Hee Do memilih untuk melarikan diri dengan berlari.

Si preman yang masih dendam tidak terima begitu saja.

Adengan lucu saat mereka berkejaran pun terjadi.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Terkonfirmasi di Indonesia Bertambah 48.484, Ini 10 Provinsi dengan Kasus Aktif Tertinggi

Rupanya, latihan yang diberikan pelatih Yang Chan Mi yang mengharuskan dirinya lari dengan menggunakan pemberat kaki berhasil.

Na Hee Do dapat melesat dengan ringan, bahkan sempat balap cepat dengan seorang pengendara sepeda.

Apa yang terjadi pada Na Hee Do selanjutnya? Bisa disaksikan dalam Twenty Five Twenty One episode 4.

Sementara itu, Episode 5 drama Korea Twenty Five Twenty One akan tayang pada 26 Februari 2022, di jaringan Netflix.***

Editor: Sam

Sumber: Netflix


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah