Dirawat Usai Operasi, Nikita Mirzani Tulis 'Ayang babe' Usai Dijenguk Dimas Beck

- 28 Mei 2021, 16:39 WIB
Tangkapan layar, saat Nikita Mirzani foto bersama Dimas Beck.
Tangkapan layar, saat Nikita Mirzani foto bersama Dimas Beck. /Jurnal Soreang/Azmy Yanuar/@dimbeck

JURNAL SOREANG - Setelah dioperasi akibat sakit pencernaan, hingga kini artis Nikita Mirzani masih terbaring lemah di rumah sakit.

Namun demikian, nampak kedekatan Nikita Mirzani dengan Dimas Kahlil Sudoyo Beck atau akrab disapa Dimas Beck tak berkurang.

Melalui story di akun Instagramnya, Nikita mengunggah kebersamaannya dengan Dimas Beck.

Baca Juga: Tim Balap Formula 1 McLaren Lirik Industri eSport Sebagai Sasaran Kolaborasi ‘MCLFF’ Bersama Garena Free Fire

Demi menjenguk Nikita Mirzani, jebolan Bukan Bintang Biasa itu mengaku bahwa dirinya datang ke rumah sakit setelah bekerja.

Sayangnya saat pria keturunan Jawa-Australia itu menjenguk, ternyata perempuan berusia 35 tahun itu sedang tertidur pulas.

"Pulang kantor udah datang yah, cuma ada yang ketiduran," ucap Dimas seperti dikutip Jurnal Soreang dari akun instagram pribadinya, Jumat 28 Mei 2021.

Setelah bangun, Nikita pun merepost instagram story Dimas Beck, janda anak tiga itu menuliskan pesan romantis sebagai jawaban dari ucapan Dimas Beck tersebut.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Buka Suara Soal Isu Dirinya Berkonflik Dengan Puan Maharani Menjelang Pilpres 2024

"Ayang babe ku tetapi kamu masuk dalam mimpiku," tulis Nikita Mirzani.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: @dimbeck


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah