Lagi-lagi Mendominasi, BTS Tempati 5 Besar Tangga Lagu Billboard Dunia! Yuk Simak Apa Saja Lagunya!

- 18 Februari 2021, 13:16 WIB
Boyband BTS
Boyband BTS /Instagram/

JURNAL SOREANG - Pada hari Kamis, 18 Februari, platform besar di Amerika yaitu Billboard meluncurkan 5 album teratas di Tangga Album Dunia Billboard minggu ini. Yang mengejutkan, 5 tempat teratas itu semuanya didominasi oleh grup K-pop.

Lagi-lagi, Boyband BTS mendominasi pada posisi tiga teratas di Billboard minggu ini. BTS duduk di nomor satu, nomor tiga, dan juga nomor empat.

Pada posisi teratasnya, yaitu "BE" yang rilis pada bulan November 2020. "BE" yang masuk dalam album "Life Goes On" itu, memulai debutnya di puncak Billboard Hot 100 dan menjadikannya lagu Korea pertama yang mencapai nomor satu di Amerika Serikat.

Baca Juga: Siap Jadi Boyband? Big Hit Dan Universal Music Group Akan Membuat Boy Group Global Baru!

Selain itu, "BE" juga memulai debut lainnya di puncak Billboard 200, yang menjadikannya album nomor satu kelima BTS di Amerika Serikat.

Ini menjadikan mereka grup tercepat yang mendapatkan lima album nomor satu setelah band legendaris The Beatles.

Di posisi nomor tiga adalah "Map of the Soul: 7", yang dirilis pada 21 Februari 2020. Album terlaris di Korea Selatan ini, memiliki kesan "sangat pribadi" bagi BTS.

Baca Juga: Pelantikannya Kapan! Sertijab Bupati Bandung, Djamu Kertabudi: Idealnya dari Bupati Lama kepada Bupati Baru

Album ini, berbicara tentang perjalanan dan pertumbuhan BTS yang mereka alami selama tujuh tahun sejak debut mereka.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Kpopstarz


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah