WADUH! Surat Anggota MOMOLAND Dikritik Karena Dinilai 'Copas', Penggemar Kecewa Dibuatnya?

15 Februari 2023, 16:51 WIB
WADUH! Surat Anggota MOMOLAND Dikritik Karena Dinilai 'Copas', Penggemar Kecewa Dibuatnya? /Twitter @MOMOLAND_japan

JURNAL SOREANG - Sejumlah netizen dan penggemar nampaknya meragukan ketulusan dari anggota MOMOLAND, sejalan dengan berita pembubaran mereka yang telah diumumkan.

Sejak 18 hari lalu, media Xsports beri laporan bahwa grup kpop MOMOLAND akan segera bubar dan hal tersebut terjadi belum lama ini.

Hari kemarin, grup MOMOLAND resmi bubar disusul pernyataan resmi agensi dan surat dari para anggota yaitu Nancy, Ahin, Nayun, Jane, Hyebin, dan JooE.

 

Didalam surat yang ditulis oleh member MOMOLAND, mereka tentu berterima kasih para penggemar yang setia menemani dalam sepanjang perjalanan karier.

Baca Juga: SMP PCI Baleendah Kabupaten Bandung, Kembali Gelar Rihlah Ilmiah ke Ibu kota Jakarta, Ini Tempat yang Dituju

Kalimat, "Aku selalu bertanya-tanya tentang bagaimana aku harus membalas Merries, (singkatan dari Merry-Go-Round, nama fandom) yang selalu menjadi pendukung dan kekuatanku yang luar biasa" dan kalimat, "Meskipun kami telah memutuskan untuk mengambil jalan sendiri-sendiri untuk mencapai impian kami, Kami MOMOLAND akan selalu menjadi sebuah tim" dianggap template tambahan bagi sebagian orang, dikutip jurnalsoreang.pikiran-rakyat.com dari laman kbizoom.

Akibat hal tersebut, banyak yang meragukan ketulusan dari surat anggota MOMOLAND.

Para Netizen menyebutkan, surat tersebut nampak mirip dan bisa saja hanya "copy past".

 

Mereka juga menilai, semua isi surat hampir mirip kecuali bagian salam pembuka dan nama masing-masing anggota.

Baca Juga: Pemerintah Indonesia Kirimkan Bantuan Kemanusiaan untuk Turki dan Suriah, Ini Bentuk Bantuannya

Selain itu, penggemar juga menyatakan bahwa mereka kecewa dengan ungkapan anggota MOMOLAND yang dianggap 'copas' dan tanpa effort.

"Untuk surat pembubaran yang ditulis tangan, ini benar-benar terdengar seperti surat refleksi "salin dan tempel"

"Sepertinya ini ditulis oleh kecerdasan buatan (AI)"

"Apakah ini praktik penulisan seperti ini?"

 

"Apakah perusahaan menyalinnya untuk mereka?"

"Ini adalah pertama kalinya saya membaca surat serupa yang diposting pada waktu yang sama"

Baca Juga: Selamat Hari Kanker Anak Se-Dunia, Berikut 5 Tips Mencegahnya Sejak Dini

"Bagaimana perasaan para penggemar apabila mereka melihat bekas-bekas penghapusan huruf dengan selotip koreksi, karena membuang-buang waktu untuk menulis ulang teks yang tidak terlihat seperti 5 salinan naskah yang sama?"

Apa pendapat kamu?***

*)Ikuti dan share terus informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Suci Anjani Sukmadewi

Sumber: kbizoom

Tags

Terkini

Terpopuler