Deddy Corbuzier Fans Anime Attack on Titan: Yang Bener aja Armin Mati, Netizen: Gagah Gini Ternyata Wibu

8 Mei 2021, 01:49 WIB
Deddy Corbuzier saat menonton Attack on Titan di laman Instagram pribadinya /Instagram/

JURNAL SOREANG – Tak banyak yang tahu jika Deddy Corbuzier adalah seorang penggemar kartun asal Jepang, atau lebih populer dengan sebutan anime.

Dalam unggahan terbaru di akun Instagram miliknya pada Jumat, 7 Mei 2021, Deddy Corbuzier membagikan momen saat dirinya sedang menonton anime.

“Yang bener aja Armin Mati!!!!????? #attackontitan,” tulis Deddy Corbuzier di akun Instagram miliknya, @mastercorbuzier.

Baca Juga: Dua Kali Lewati Ramadhan, Berharap Anaknya Azka Masuk Islam, Deddy Corbuzier Mengaku Tidak Memaksakan

Setelah ditelusuri, yang dimaksud Armin oleh Deddy Corbuzier adalah nama karakter dalam anime yang sedang ia tonton.

Diketahui, anime tersebut berjudul Shingeki no Kyojin atau yang lebih populer dengan judul Attack on Titan, yang sempat trending dunia sejak akhir tahun 2020 hingga Maret 2021.

Fakta bahwa Deddy Corbuzier merupakan penggemar anime cukup mengejutkan netizen, terutama mereka yang sama-sama penggemar anime.

Banyak yang tidak menyangka laki-laki kekar seperti Deddy Corbuzier ternyata menggemari anime, yang selalu dikaitkan dengan tontonan hiburan untuk anak-anak.

Baca Juga: Berat Badan Naik di Bulan Ramadhan 2021? Jalani Tips Berpuasa Ala Deddy Corbuzier

Bahkan ada yang menyebut Deddy sebagai wibu, sebutan untuk penggemar anime yang terlalu fanatik dengan tokoh dua dimensi.

“Berotot doang nontonnya anime, yok om nonton bareng,” tulis komentar @tiganaji17.

“Wahh idolaku juga punya anime kesukaan yangsama,” sahut @sadika_faturahman.

“Gagah gini ternyata wibu njiir,” tulis @jack_surfers dengan nada bercanda.

Baca Juga: Komentari Video ‘Pamer Kekayaan’ Ade Armando, Deddy Corbuzier: Dia Tidak Salah Kok, Isinya Bagus Banget

“Semua akan wibu pada waktunya,” tulis komentar @apriana.ramis

Hingga saat ini, banyak masyarakat yang menilai bahwa anime hanyalah kartun yang melekat dengan tontonan anak-anak, karena visual gambarnya yang animasi dengan tokoh anak kecil atau remaja.

Namun setelah ditelusuri, tidak semua anime dapat disebut ‘tontonan anak-anak’. Salah satunya anime Attack on Titan yang Deddy tonton.

Baca Juga: Viral! Netizen Ramai Berkomentar Sampai Deddy Corbuzier Keluhkan Soal Youtube Down

Anime tersebut diketahui memiliki genre psychological, dengan banyak adegan horror dan jalan cerita yang kompleks, yang hanya dapat dimengerti oleh kaum remaja dan orang dewasa.

Terlepas dari hal itu, banyak pula selebritis tanah air yang hobi nonton anime, seperti Sherina Munaf, Indah Kusuma, Fiersa besari, Fatin Shidqia Lubis,dan Gilang Dirga.

Hal itu membuktikan bahwa anime tidak melulu melekat dengan tontonan anak-anak. Banyak juga orang dewasa yang menggemarinya karena jalan cerita yang tak kalah menarik dengan film-film Hollywood.***

Editor: Sam

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler