Merasa Bergairah Melakukan Hubungan Intim Pada Saat Menstruasi? Ternyata Ini Akibatnya Menurut Para Ahli

2 Agustus 2022, 13:21 WIB
ilustrasi perempuan mengalami menstruasi /Pexels/Andrea Piacquadio.

JURNAL SOREANG - Periode menstruasi di kalangan kaum istri menjadi alasan tertundanya aktivitas hubungan intim bersama suami karena hal tersebut dilarang.

Meski banyak tips bagaimana melepas hasrat hubungan intim pada saat menstruasi, kadang kala gairah tersebut tetap tidak tertahankan.

Berikut ini adalah kemungkinan penyebab-penyebab mengapa terkadang para istri merasa sangat bergairah melakukan hubungan intim pada saat sedang mengalami menstruasi.

Baca Juga: Inilah Posisi Hubungan Intim agar Istri Cepat Hamil Menurut Dokter Boyke, Pasutri Wajib Tahu!

1. Adanya Tekanan Darah Pada Ujung Syaraf

Dilansir dari situs Bustle, timbulnya gairah saat sedang menstruasi terjadi karena adanya pengembangan rahim dengan darah sehingga menekan ujung syaraf pada pelvic basin atau panggul.

Saat ujung syaraf di sekitar vulva terangsang, otak akan mengartikan hal itu sebagai indikasi adanya sesuatu yang menyentuh bagian tersebut.

2. Pengaruh Lonjakan Kecil Hormin Testosteron

Saat menstruasi ada perubahan hormon yang terjadi dalam tubuh perempuan, sehingga hormon esterogen yang mendorong munculnya gairah bercinta akan menurun. Begitu pula dengan hormon progesteron.

Baca Juga: Juventus Siap Salip Manchester United Untuk Dapatkan Pemain ini, Siapa?

Namun uniknya, di sisi lain hormon testosteron yang umumnya berjumlah sedikit pada tubuh perempuan justru mengalami lonjakkan yang cukup untuk menghidupkan keinginan bercinta dalam diri mereka.

Hormon testosteron sendiri merupakan hormon pembangkit libido yang terdapat pada tubuh perempuan maupun laki-laki.

3. Terpengaruh Asumsi Kalau Bercinta akan Menyembuhkan Sakit PMS

Sebagian perempuan menganggap jika bercinta dapat meredakan rasa sakit PMS, semisal kram perut.

Baca Juga: Posisi Pelatih Persib Bandung Terancam! Paul Munster, Luis Milla hingga Mario Gomez jadi Kandidat Pengganti?

Disebabkan karena hubungan intim memberikan rasa nyaman, bayang-bayang tersebut kemudian mendorong tingginya gairah bercinta saat menstruasi

4. Adanya Pengaruh Psikologis

Hal lain yang mempengaruhi munculnya gairah hubungan intim saat menstuasi adalah fakta bahwa bercinta saat peridoe ini tidak akan menghasilkan pembuahan.

Atas dasar pemikiran itulah para peremupuan jadi merasa lebih santau dan ingin bercinta, padahal kemungkinan hamil tetap ada meski tingkat keberhasilannya sangat rendah.

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele! Kenali 8 Penyebab Nyeri Kram Saat Melakukan Hubungan Intim pada Istri

5. Berbagai Faktor Saling Berkaitan

Para ahli sendiri sampai saat ini belum menemukan jawaban pasti akan munculnya gairah hubungan intim pada saat perempuan mengalami menstruasi.

Namun yang pasti, bukan disebabkan faktor tunggal, melainkan gabungan beberapa hal seperti faktor-faktor di atas.

Para dokter juga mengatakan bahwa timbulnya keinginan bercinta saat menstruasi adalah hal yang normal terjadi pada perempuan dan tak perlu merasa malu atau khawatir.
***

 

 

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Bustle

Tags

Terkini

Terpopuler