Anak Muda Hindari Hal ini Agar Waktumu Tidak Terbuang Sia-sia, Ini Kata Merry Riana

14 Februari 2022, 19:55 WIB
ilustrasi inilah hal yang membuat waktu mu terbuang sia-sia menurut Merry Riana/Pexels/cottonbro /

JURNAL SOREANG - Pepatah mengatakan bahwa Waktu adalah uang. Maksudnya waktu adalah hal yang paling berharga tidak bisa dibeli, diperpanjang, bahkan dikurangi.

Setiap umat hanya diberi waktu 24 jam sehari untuk beraktifitas namun apa yang terjadi jika waktumu hanya digunakan dengan hal yang sia-sia?

Seperti perkataan Merry Riana dalam kanal YouTube nya bahwa ada 4 hal yang bisa membuat waktumu terbuang sia-sia, antara lain:

Baca Juga: Inilah Perbedaan Orang Sukses dan Orang Gagal Ala Merry Riana. Salah Satunya Komitmen

1. Terlalu Ingin Perfeksionis

Menjadi terlalu perfeksionis membuat hal tertunda, terlalu banyak pertimbangan, hingga tertunda beberapa hari.

2. Berusaha Membuat Banyak Orang Suka dengan Diri Kita

Merry Riana mengatakan bahwa hal ini adalah pekerjaan yang paling tidak ada gunanya dan tidak mungkin bisa dilakukan.
Ia mengatakan bahwa lebih baik melakukan hal yang diinginkan sendiri daripada untuk membuat orang lain suka.

Baca Juga: Drama Forecasting Love and Weather Sudah Tayang, Ini Alasan untuk Tidak Dilewatkan

3. Peduli dengan Opini Orang Lain

Hal ini yang lebih sering terjadi, sering galau dengan cibiran, hinaan, makian, karena terlalu peduli dengan opini orang lain.

Merry mengatakan bahwa jadilah diri sendiri, fokus dengan tujuan, balaslah caci maki mereka semua dengan prestasi bukan galau yang akan membuang waktumu selama 24 jam terbuang sia-sia.

4. Membandingkan Diri dengan Orang Lain

Ingatlah bahwa diatas langit masih ada langit, jika terus membandingkan diri dengan orang lain tidak akan pernah ada habisnya.

Marilah bersyukur dengan apa yang ada sekarang, sibukan diri dengan terus menjadi produktif, menjadi yang lebih baik hingga mengmbangkan bakat.

Marilah kurangi hal-hal yang tidak berguna salah satunya hal-hal yang dikatakan Merry Riana diatas.***

Editor: Handri

Sumber: Youtube

Tags

Terkini

Terpopuler