Thrifting! Bisa Dapet Cuan dari Jual Barang Bekas, Bagaimana Caranya? Intip Yuk!

- 16 Februari 2022, 21:39 WIB
Ilustrasi barang yang sudah tidak terpakai lagi di dalam kotak penyimpanan
Ilustrasi barang yang sudah tidak terpakai lagi di dalam kotak penyimpanan /Tangkapan layar Pexels/cottonbro

Dengan memeriksa kondisi barang yang akan dijual, anda dapat menilai seberapa besar kualitas dari barang tersebut.

Dari pemeriksaan kondisi barang juga anda dapat menentukan mana barang bekas yang masih layak pakai dan layak untuk dijual serta barang yang sudah tidak memiliki kualitas lagi.

Jika barang yang akan anda jual berbentuk pakaian, maka alangkah lebih baik jika barang tersebut di cuci terlebih dahulu sebelum dijual supaya lebih terjaga kebersihannya.

Jika sudah memilah barang sesuai kualitasnya, anda dapat menentukan harga jual barang itu.

Baca Juga: Bukan Binary Option, Mengenal Program Afiliasi Beserta Keuntungannya dan Bisa Juga Menjadi Ide Usaha Sampingan

2. Lakukan pemotretran

Barang yang telah lolos melalui proses pemeriksaan dapat anda foto untuk dijadikan bahan promosi.

Agar dapat menambah nilai jual dari barang bekas, anda bisa memperhatikan kualitas dari foto yang diambil seperti cahaya dan _angle_.

Selain dari kualitas foto, anda dapat menambahkan properti foto yang bisa membuat barang menjadi lebih menarik di mata pembeli.

Karena dengan begitu, selain menarik calon pembeli, hasil foto juga dapat menambah nilai jual dari barang tersebut.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @kemenparekraf.ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x