Terpilih Sebagai Ketua PWI Kabupaten Bandung 2023, Enung: Innalilahi Wainnailaihi Roji'un, Ini Amanah Berat

- 15 November 2023, 12:15 WIB
Gelaran Konferensi telah digelar di Sekretariat PWI di Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa 14 November 2023.
Gelaran Konferensi telah digelar di Sekretariat PWI di Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa 14 November 2023. /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Gelaran Konferensi telah digelar di Sekretariat PWI di Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa 14 November 2023.

Dalam kegiatan ini, Enung D Susana resmi terpilih menjadi Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bandung periode 2023-2026.

Dalam pemilihan yang diwarnai dinamika organisasi berupa perubahan aturan syarat pencalonan bakal calon ketua PWI, Enung terpilih dalam pemilihan yang digelar satu putaran.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Capricorn: Jaga Emosi untuk Tetap Sehat Lahir dan Batin di 15 November 2023

Pemilihan yang berlangsung terbuka, Enung yang bersaing dengan dua kandidat lainnya yakni Handri Handriansyah dan Mildan Abdalloh.

Enung yang merupakan wartawan Dialog Publik itu meraih 13 suara, sementara Handri meraih 8 suara dan Mildan hanya meraih 3 suara.

"Dengan demikian sesuai aturan, Bu Enung resmi terpilih sebagai Ketua PWI Kabupaten Bandung karena meraih suara 50 persen plus satu dan pemilihan hanya dilakukan satu putaran," ujar pimpinan sidang Ari dari PWI Jawa Barat.

Baca Juga: Scorpio, Waktunya Merawat Kesehatanmu Sekecil Apapun: Ramalan Zodiak Hari Ini, 15 November 2023

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x