Hadiri Apel Kesadaran Nasional, Kang DS: Kami Menerima Saran LVRI untuk Pembangunan Kabupaten Bandung

- 16 Mei 2023, 18:14 WIB
Kang DS sapaan akrab Bupati Bandung memberikan sambutan saat menghadiri apel kesadaran nasional di sekretariat LVRI Kabupaten Bandung, Selasa 16 Mei 2023.
Kang DS sapaan akrab Bupati Bandung memberikan sambutan saat menghadiri apel kesadaran nasional di sekretariat LVRI Kabupaten Bandung, Selasa 16 Mei 2023. /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Dadang Supriatna Bupati Bandung, mengapresiasi Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) yang selalu eksis dan solid memberikan dukungan kepada bangsa Indonesia.

Kesadaran nasional saat ini memang diperlukan, karena itu merupakan ekspresi keberanian untuk berubah saat melakukan kesalahan.

Menurut Kang DS, sapaan akrab Bupati Bandung, LVRI selalu eksis dan solid memberikan contoh kepada generasi muda, dalam mencintai dan menjaga warisan semangat perjuangan.

Baca Juga: Soal Penembakan Bahar bin Smith oleh OTK, Polisi Masih Tunggu Hasil Visum

"Kegiatan apel kesadaran nasional yang digagas LVRI dapat dijadikan momentum untuk melanjutkan tekad, mewariskan semangat perjuangan kepada generasi penerus bangsa dengan pengalaman dan potensi yang dimilikinya," kata kang DS usai menghadiri giat apel wajib Veteran di Sekretariat LVRI Kabupaten Bandung, Selasa 16 Mei 2023.

Melihat eksistensi dan kesolidan LVRI Kabupaten Bandung, Kang DS berharap generasi muda memiliki visi kebangsaan yang kuat, agar dapat melanjutkan perjuangan menuju Indonesia jaya.

"Saya sampaikan rasa bangga diiringi ucapan terima kasih, dan penghargaan yang tinggi kepada Keluarga Besar LVRI yang tidak pernah absen dalam mengabdikan diri kepada bangsa dan negara di masa perjuangan maupun di masa pembangunan saat ini," jelasnya.

Oleh karena itu, Kang DS berharap ke depan LVRI bisa memperkuat solidaritas untuk berbuat kebaikan dalam menanamkan pengetahuan dalam menjaga bangsa.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x