Bermodal Hasil Pertanian dan Peternakan, Desa Cilengkrang Bidik Sektor Desa Wisata dan Edukasi

Sam
- 19 Januari 2022, 21:21 WIB
Kepala Desa Cilengkrang, Entis Sutisna
Kepala Desa Cilengkrang, Entis Sutisna /

JURNAL SOREANG - Dengan latar belakang profesi masyarakat yang mayoritas petani dan peternak, tentunya menjadi modal utama bagi Desa Cilengkrang, Kabupaten Bandung dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat pedesaan.

Kendati demikian, berbagai masalah klasik kerap menghantui masyarakat di desa tersebut, seperti gagal panen serta produksi ternak yang menurun.

Tentunya masalah tersebut menjadi PR besar bagi unsur pemerintah setempat untuk meningkatkan taraf ekonomi masyarakat.

Baca Juga: Profil Timnas di Grup B Piala Asia Wanita 2022 di India: Australia, Thailand, Indonesia, Filipina

Kepala Desa Cilengkrang, Entis Sutisna, mengakui hal tersebut, sehingga ia harus berpikir keras bagaimana cara untuk meningkatkan taraf ekonomi masyarakatnya.

"Ya mayoritas petani dan peternak, sehingga kami pun di pemerintahan desa selalu berpikir keras dan berupaya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat kami," kata Entis saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu 19 Januari 2022.

Menurut pengakuannya, kini pemerintah desa tengah berupaya memecahkan masalah tersebut dengan berbagai program dan rencana yang sebelumnya belum terealisasi.

Baca Juga: Waw! Ternyata, Inilah Kebiasaan Aneh Pemain Sepakbola Dunia, Punya Ritual Sendiri Jelang Pertandingan

"Pemerintah desa terus berupaya untuk mewujudkan rencana pembangunan desa yang belum terealisasi hingga saat ini," imbuhnya.

Halaman:

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah