Vaksinasi Covid-19 Selama Ramadhan, Pemkab Bandung Siap Menghikuti Fatwa MUI

- 19 Maret 2021, 08:45 WIB
Seorang warga tengah menerima vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bandung.
Seorang warga tengah menerima vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bandung. /Humas Pemkab Bandung

JURNAL SOREANG - Bulan suci Ramadan 1442 Hijriyah tahun ini masih harus dilalui di tengah pandemi Covid-19. Baru-baru ini Majelis ulama Indonesia atau MUI telah mengeluarkan fatwa mengenai vaksinasi Covid-19 di bulan puasa.

MUI menyatakan suntik vaksinasi bukan termasuk hal yang membatalkan puasa. Terlebih vaksinasi tersebut merupakan obat yang sifatnya darurat dan sedang dibutuhkan umat manusia saat ini.

Terkait hal tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung menegaskan akan mengikuti fatwa MUI terkait vaksinasi selama Ramadan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 19 Maret 2021,Taurus: Hari Ini, Anda Menghemat Waktu, Tenaga dan Uang dengan Bekerja di Rumah

Baca Juga: Ramalan Zodiak 19 Maret 2021, Aries: Hari Ini, Anda Harus Melihat Tindakan Yang Dapat Membuahkan Hasil Optimal

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bandung, Asep Sukmana mengaku, pihaknya telah melakukan rapat koordinasi bersama Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dan menyatakan siap melaksanakan protokol kesehatan saat Ramadan, sesuai anjuran MUI.

"Kami telah melakukan rapat koordinasi bersama satgas Covid-19. Kesimpulannya, kami akan mengikuti fatwa dari MUI pusat. Jika memperbolehkan kami akan tetap melaksanakan proses vaksinasi," ungkap Pj. Sekda Asep Sukmana, dalam rilis yang diterima Jurnal Soreang, Jumat 19 Maret 2021.

Terkait kegiatan vaksinasi, Asep mengatakan kegiatan vaksinasi massal di Kabupaten Bandung masih akan diselenggarakan hingga 10 hari kedepan dan ditargetkan mencapai 5.026 orang.

Asep berharap kegiatan vaksinasi massal dapat meningkatkan akselerasi jumlah penerima vaksin di Kabupaten Bandung. Dirinya menargetkan kegiatan vaksinasi dapar menjangkau sebanyak 500 orang per hari.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah