Penemuan Mayat di Pameungpeuk Bandung, Polisi Pastikan Tidak Ada Tanda Kekerasan

14 Desember 2023, 16:25 WIB
Ilustrasi mayat /Dok. Pikiran Rakyat

JURNAL SOREANG - Penemuan mayat yang berlokasi di Kavling Pesona Rancamulya, Desa Rancamulya, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, diselidiki oleh pihak kepolisian.

Mayat yang berjenis kelamin laki-laki tersebut pertama kali ditemukan warga dan langsung dilaporkan ke Polsek Pameungpeuk Polresta Bandung.

Diketahui, identitas mayat berinisial GG (38) dan ditemukan warga dalam keadaan sudah meninggal dunia di rumah yang ditinggalinya.

Baca Juga: Penemuan Mayat Laki-Laki Gegerkan Warga Pameungpeuk Bandung

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Pameungpeuk, Kompol Imron Rosyadi mengatakan, mayat tersebut pertama kali ditemukan warga sekitar pada Rabu 13 Desember 2023 malam.

Penemuan mayat tersebut, kata Imron, berlokasi di rumah yang terletak Kavling Pesona Rancamulya, Desa Rancamulya, Kecamatan Pameungpeuk.

"Kondisi sakit dan tinggal di rumah sendirian, baru ketahuan oleh keluarga," kata Imron saat dihubungi Jurnal Soreang, Kamis 14 Desember 2023.

Baca Juga: TOP BGT! Dua Tahun Berturut-turut Dirut PLN Darmawan Prasodjo Kembali Dinobatkan Jadi CEO Of The Year

Usai mendapatkan laporan, lanjutnya, petugas Polsek Pameungpeuk bersama Tim Inafis Polresta Bandung langsung melakukan pemeriksaan terhadap mayat tersebut.

Imron membeberkan, hasil sementara tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan sehingga korban dipastikan meninggal karena sakit.

"Hasil cek Inafis tidak ada tanda kekerasan," imbuh Kompol Imron Rosyadi.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Tags

Terkini

Terpopuler