Jelang Nataru, 1.420 Personel Gabungan Diterjunkan, Polresta Bandung Siapkan 26 Pos Pengamanan

22 Desember 2022, 20:32 WIB

JURNAL SOREANG - Jelang libur Natal dan malam tahun baru 2023 (Nataru) di wilayah Kabupaten Bandung, Polresta Bandung menerjunkan 1.420 personel gabungan.

Ribuan personel tersebut terdiri dari 923 personel polri dan sisanya terdiri dari TNI, Satpol PP, Dishub, Damkar serta Ormas Islam terkait.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan pengamanan libur Natal dan malam tahun baru 2023 akan digelar selama 11 hari kedepan.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Hari Jumat, 23 Desember 2022, Daftar Lokasi, Persyaratan, dan Biayanya

"Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023," kata Kusworo dalam keterangannya, usai Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Lodaya Tahun 2022 di Soreang, Kamis 22 Desember 2022.

"Fokus kami adalah bagaimana masyarakat dapat melaksanakan kegiatan ibadah Natal serta warga masyarakat juga dapat melaksanakan kegiatan liburan dengan aman dan nyaman," sambung Kusworo.

Dijelaskan Kusworo, selama pengamanan libur Natal dan malam tahun baru 2023, pihaknya telah menyiapkan 26 Pos Pengamanan (Pos Pam).

Baca Juga: Jadwal Shalat untuk Surabaya dan Sekitarnya, Jumat 23 Desember 2022 dan Doa Saat Angin Kencang atau Gempa

"Terdiri dari 2 pos pelayanan terpadu, kemudian 2 pos pelayanan ditempat-tempat yang dirasa urgent, sedangkan 22 itu ada di pos-pos pengamanan yang dibutuhkan berkaitan dengan pengaturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan yang terlalu menyulitkan," ujarnya.

Terkait jalur wisata, tambah Kusworo, sudah menyiapkan Pos Pam di Ciwidey dan Pos Pam Disimpang Tiga Sadu.

"Jadi kalau kendaraan dari arah Soreang itu cukup tinggi volumenya, ini bisa kami lakukan one way sepenggal bukan one way tapi one way sepenggal," ungkapnya.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Hari Jumat, 23 Desember 2022, Daftar Lokasi, Persyaratan, dan Biayanya

"Tujuannya adalah menarik kendaraan yang cukup padat dari Ciwidey, sehingga apabila sudah ada kelonggaran maka kendaraan yang dari bawah dari arah soreang bisa kami teruskan naik keatas ke daerah ciwidey," sambung Kusworo.

Begitu juga, tambah Kusworo, dari arah Pangalengan dan jalur yang menuju ke arah Nagreg, pihaknya juga sudah menyiapkan Pos Pam Cikaledong, Pos Pam Lingkar Barat Nagreg.

Baca Juga: Peringatan Hari Ibu 2022: Begini Kesan Ibu Iriana Jokowi kepada Kaum Ibu Saat Kunjungan Kerja

"Dan juga pos pam diseputaran dari mulai Cileunyi sampai dengan Nagreg, sehingga tidak terjadi kemacetan yang begitu berarti," imbuh Kombes Pol Kusworo Wibowo.***

Editor: Yusup Supriatna

Tags

Terkini

Terpopuler