Ingin Kendaraan Listrik Terhindar dari Kebakaran? Lakukan 6 Kiat Ini Menurut Pakar Otomotif

- 10 Juni 2023, 16:51 WIB
Ilustrasi menghindari kendaraan listrik kebakaran.
Ilustrasi menghindari kendaraan listrik kebakaran. /

JURNAL SOREANG - Berikut ini kiat cegah kebakaran pada kendaraan listrik agar terhindar dari hal yang tidak diinginkan.

Kebakaran pada kendaraan listrik (EV), banyak disebabkan berbagai faktor. Namun umumnya disebabkan dari masalah pada baterai dan sistem pengisian daya, gangguan dalam sistem kelistrikan, benturan keras pada baterai, hingga kondisi lingkungan ekstrem.

Pakar otomotif dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Yannes Martinus Pasaribu, menuturkan, fenomena kebakaran EV, umumnya akibat kegagalan internal pada sel baterai, overcharging (pengisian daya berlebihan), gangguan dalam sistem kelistrikan, kebocoran sel baterai, kondisi lingkungan yang ekstrem, benturan sangat keras, korsleting dalam sistem baterai atau pengisian daya, dan thermal runaway (reaksi pada baterai yang menimbulkan panas).

Baca Juga: Al Nassr Ingin Duetkan Cristiano Ronaldo dengan Wilfried Zaha

Kiat Kendaraan Listrik Terhindar Kebakaran

Karenanya Yannes seperti dilansirkan Antara, Jumat 9 Juni 2023 memberikan beberapa kiat bagi pengguna kendaraan listrik agar terhindar dari risiko kebakaran.

1. Pemeliharaan Rutin

Lakukan pemeliharaan rutin sesuai petunjuk dari produsen seperti kondisi baterai, sistem kelistrikan, dan sistem pendingin untuk memastikan semua berfungsi dengan baik.

Baca Juga: Sumbar Cerdas! Berikut 15 SMA Unggulan di Sumbar versi LTMPT, Terbaik Jadi Pilihan PPDB 2023 Sumatera Barat!

2. Amati Indikator Baterai

Halaman:

Editor: Ade Mamad

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x