Kemendikbudristek Buka Magang di Industri bagi Instruktur LKP Barista dan Otomotif Sepeda Motor

- 8 Mei 2024, 07:53 WIB
Ilustrasi barista. Kemendikbudristek melalui Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi melakukan Sosialisasi Program Magang Instruktur Kursus dan Pelatihan: Bidang Teknik Sepeda Motor dan Barista Tahun 2024.
Ilustrasi barista. Kemendikbudristek melalui Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi melakukan Sosialisasi Program Magang Instruktur Kursus dan Pelatihan: Bidang Teknik Sepeda Motor dan Barista Tahun 2024. /Journal Telegraf /

JURNAL SOREANG– Instruktur lembaga kursus dan pelatihan (LKP) menjadi pilar penting dalam menghadirkan peserta didik yang kompeten sesuai standar industri.

Oleh karena itu, Kemendikbudristek melalui Direktorat Kursus dan Pelatihan, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi melakukan Sosialisasi Program Magang Instruktur Kursus dan Pelatihan: Bidang Teknik Sepeda Motor dan Barista Tahun 2024.

Dalam pembukaan kegiatan pada Senin 6 Mei 2024, Direktur Kursus dan Pelatihan, Nahdiana, menegaskan perlunya instruktur LKP melakukan pengembangan keterampilan, khususnya untuk bidang barista dan otomotif.

 

“Pembelajaran di LKP harus disesuaikan dengan dunia usaha, industri, dan dunia kerja (Dudika). Program ini menjadi wujud percepatan transformasi penguatan mutu instruktur LKP sehingga berdampak pada pembelajaran peserta didik,” terang Direktur Nahdiana, di Jakarta.

Tak hanya itu, Direktur Nahdiana pun menyampaikan bahwa sudah saatnya kursus dan pelatihan menjadi pilihan utama masyarakat. Dengan mengikuti kursus, peserta bisa mengakomodasi perubahan-perubahan yang cepat di berbagai bidang keterampilan sesuai perkembangan zaman.

Direktur Nahdiana menjelaskan, “Di sinilah peran kita untuk peningkatan kualitas SDM secara cepat karena bidang keterampilan otomotif maupun barista sangat dinamis.”

Baca Juga: Mantul! Kemendikbudristek Gandeng 276 Mitra untuk Kembang Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah