Bangga! Mahasiswa Teknik Elektro UIN Bandung Raih Peringkat 2 PLN ICE dan Nominasi Proposal Social Project

- 25 Desember 2023, 20:24 WIB
Mahasiswa Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan dengan menduduki peringkat ke-2 pada kompetisi nasional PLN ICE (Innovation & Competition in Electricity) Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh PT. PLN (Persero)
Mahasiswa Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan dengan menduduki peringkat ke-2 pada kompetisi nasional PLN ICE (Innovation & Competition in Electricity) Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh PT. PLN (Persero) /Istimewa /

Lia Kamelia, MT mengatakan, banyak sekali potensi yang bisa kita kembangkan disekitar kita terutama pengembangan potensi yang berada di pedesaan serta untuk meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

"Dengan mengembangkan inovasi yang sesuai dengan kompetensi keilmuan di kampus, saya bersama mahasiswa mengembangkan pengelolaan sampah berbasis IoT untuk mengatasi masalah sampah di pedesaan," tegasnya, Sabtu 23 Desember 2023.

Lia menjelaskan melalui kompetisi yang diselenggarakan PT PLN ini  bersama tim mahasiswa mengajukan ide inovasi sebagai solusi.

 

"Hal ini untuk mengatasi permasalahan terhadap program eksisting atau pengembangan program yang telah dijalankan oleh pemerintah desa setempat, dan alhamdulillah berhasil menduduki peringkat ke-2," jelasnya.

Pada kompetisi yang berbeda mahasiswa Teknik Elektro UIN Sunan Gunung Djati Bandung berhasil menjadi nominasi proposal social project pada kompetisi Innovillage 2023 yang diselenggarakan Telkom Corporate University dan merupakan Program sociopreneurship terbesar di Indonesia.

Tim Sun Power Tech UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang terdiri Rangga Julfian, Rizky Mahesa, Rizky Nurhadi (Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro) mengambil tema “SUN POWER: Optimalisasi PLTS untuk Meningkatkan Produktivitas UMKM di Kampung Jeruk Sukamulus Berbasis Internet of Things”.

Baca Juga: Keren! UIN Bandung, Dinobatkan sebagai Lembaga Publik Informatif 2023 dari Komisi Informasi Pusat

Tim di bawah bimbingan Nike Sartika, MT dan Lia Kamelia, MT menjadi salah satu dari 163 nominator projek proposal yang terpilih dengan total 795 proposal yang menjadi peserta.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah