Capaian Positif Implementasi Kurikulum Merdeka di Kota Samarinda, Ini Faktanya

- 17 Juni 2023, 05:53 WIB
Ilustrasi kurikulum merdeka. Capaian Positif Implementasi Kurikulum Merdeka di Kota Samarinda, Ini Faktanya
Ilustrasi kurikulum merdeka. Capaian Positif Implementasi Kurikulum Merdeka di Kota Samarinda, Ini Faktanya /Kemendikbud ristek/

JURNAL SOREANG – Implementasi Kurikulum Merdeka di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) khususnya Kota Samarinda, menunjukkan hasil yang menggembirakan.

Tercatat, sebanyak 368 sekolah di Kota Samarinda dari jenjang PAUD-SMP sudah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka. Capaian ini tidak luput dari kontribusi seluruh pemangku kepentingan di wilayah ini untuk menyukseskan implementasi Kurikulum Merdeka.

 

"Kami menyambut baik tujuan rombongan untuk mengukur implementasi Kurikulum Merdeka," ujar Wakil Walikota Samarinda, Rusmadi Wongso, dalam pertemuan dengan Tim Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (Ditjen PDM) di Kantor Balai Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, baru-baru ini.

Rusmadi mengungkapkan, Pemerintahan Kota (Pemkot) Samarinda dan ia secara pribadi senang dan menyambut baik kebijakan Merdeka Belajar.

Sebagai orang yang berlatar belakang pendidikan, ia memandang bahwa sekolah harus menjadi tempat yang sehat, aman, nyaman dan menyenangkan bagi anak-anak. Kebijakan Merdeka Belajar juga dipandang sesuai dengan visi Kota Samarinda, yaitu membangun peradaban kota melalui perubahan ke arah kemajuan, dengan misi meciptakan warga kota yang relijius, unggul dan berbudaya.

 

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah