Inovasi Teknologi Kampas Rem Berbasis AI Jadi Sorotan di Hannover Messe 2023, Ini Teknologinya

- 25 Mei 2023, 05:49 WIB
Salah satu produk hasil kolaborasi antara pendidikan vokasi dan industri mendapat sorotan langsung dari rombongan Presiden Joko Widodo dan Kanselir Jerman, Olaf Scholz, ketika berkeliling mengunjungi Hannover Messe 2023 baru-baru ini.
Salah satu produk hasil kolaborasi antara pendidikan vokasi dan industri mendapat sorotan langsung dari rombongan Presiden Joko Widodo dan Kanselir Jerman, Olaf Scholz, ketika berkeliling mengunjungi Hannover Messe 2023 baru-baru ini. /Kemendikbud ristek/

JURNAL SOREANG- Salah satu produk hasil kolaborasi antara pendidikan vokasi dan industri mendapat sorotan langsung dari rombongan Presiden Joko Widodo dan Kanselir Jerman, Olaf Scholz, ketika berkeliling mengunjungi Hannover Messe 2023 baru-baru ini.

Inovasi tersebut adalah teknologi pendeteksi keretakan kampas rem dengan bantuan teknologi Artificial Intelligence (AI) yang dikembangkan Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada (UGM).

Alat pendeteksi keretakan kampas rem dengan menggunakan AI tersebut merupakan hasil kolaborasi riset terapan antara Agus Winarno selaku dosen di Sekolah Vokasi UGM bersama mahasiswa dan industri dengan PT Akebono Brake Astra Indonesia.

 

Keberadaan alat ini menjadi salah satu gebrakan bagi industri otomotif internasional lantaran selama ini pengujian keretakan kampas rem masih dilakukan secara manual menggunakan indra pendengar manusia.

Kanselir Jerman, Olaf Scholz di sela-sela kunjungan tersebut menanyakan tentang di mana alat ini di produksi dan jenis perusahaan yang bisa memanfaatkannya.

Pertanyaan tersebut langsung direspons oleh Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto yang juga ikut membersamai rombongan.

Baca Juga: Top Banget! Produk Unggulan Vokasi Hasil Merdeka Belajar Tampil di Pameran Industri Hannover Messe 2023

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x