Refleksi Akhir Tahun 2022 dengan FWP, Pimpinan Fakultas Uninus Jabarkan Makna Kampus Aswaja

- 28 Desember 2022, 21:22 WIB
Refleksi Akhir Tahun dan Menyambut Tahun 2023 bersama Forum Wartawan Pendidikan (FWP) Jabar di Rektorat Uninus, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Selasa 27 Desember 2022.
Refleksi Akhir Tahun dan Menyambut Tahun 2023 bersama Forum Wartawan Pendidikan (FWP) Jabar di Rektorat Uninus, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Selasa 27 Desember 2022. /Asep GP/Jurnal Soreang

"Tidak dipatok Sinta semua, karena jumlahnya sedikit. Sekali publish Sinta, satu kampus paling banyak hanya enam. Kalau mahasiswa lebih dari lima terus Sinta-nya penuh dia terlunta-lunta. Jadi selain sinta, juga jurnal internasional," ujarnya.

Baca Juga: Kompetisi Esai Prodi Perpustakaan dan Informasi FIKOM Uninus Resmi Ditutup, Ini Daftar Juaranya

Tak kalah penting, beber Prof. Obi, penerapan aturan tersebut juga sebagai upaya menjadikan Uninus sebagai kampus swasta unggul. Sebab, jurnal mahasiswa yang terpublikasi sangat berpengaruh terhadap ranking Uninus. 

"S3 kita hampir 900 orang. Saya cek di Google, jurnal publikanya cuma 30 sekian. Disertasinya tebal tapi tidak dipublikasi. Kalau 900 dipublikasi, pasti Uninus rangking 1. S3 wajib jurnal meski bikin disertasi. Kalau abal-abal tidak boleh sidang," tegasnya.

Selain menerapkan aturan pembuatan jurnal untuk meningkatkan SDM, Uninus juga memboyong sejumlah guru besar, yakni Prof. Suryana Sumantri sebagai dosen S3 Program Studi (Prodi) Ilmu Pendidikan, Prof. Imas Siti Setiasih bersama Prof. Dadi Suryadi menjadi dosen di Prodi Pertanian hingga Ketua Paguyuban Profesor LLDIKTI Wilayah IV, Prof. Endang Komara.

Baca Juga: Mantul, KBMI Uninus Raih Juara dalam Kategori Stand Online di Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia

Sementara itu, Dekan Fakultas Agama Islam (FAI) Uninus Bandung, Abdul Holik memaparkan Uninus adalah kampus Islam yang senantiasa menjaga budaya lama, namun tetap mengadopsi budaya-budaya baru yang lebih baik.

"Jadi kita tidak anti dengan perkembangan zaman, pembelajaran lewat internet, zoom dan lain-lain karena beberapa dosen sudah melakukan itu," tutur Abdul.

FAI, kata dia, memiliki  Strata 3 (S3) Program Studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam.Selama ini, rata-rata Prodi S3 hanya Pendidikan Islam, sehingga Pendidikan Agama Islam yang dimiliki Uninus menjadi satu-satunya di Jawa Barat.

Baca Juga: Jilbab Tak Halangi Ikeu Rosita, Mahasiswi Uninus, Berkarier dari Atlet Futsal, Sepak Bola, dan Kini Rugbi

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah