UIN SGD Bandung dan Unpar Jadi Tuan Rumah Temu Nasional Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro

- 23 Oktober 2021, 16:28 WIB
Temu Nasional XV Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia (FORTEI) dilaksanakan pada tanggal 21-22 Oktober 2021 di Hotel Puri Khatulistiwa Jatinangor berlangsung secara hybrid yang hanya dihadiri oleh pimpinan pusat FORTEI.
Temu Nasional XV Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia (FORTEI) dilaksanakan pada tanggal 21-22 Oktober 2021 di Hotel Puri Khatulistiwa Jatinangor berlangsung secara hybrid yang hanya dihadiri oleh pimpinan pusat FORTEI. /Kemendikbud ristek/

JURNAL SOREANG- Temu Nasional XV Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia (FORTEI) dilaksanakan pada tanggal 21-22 Oktober 2021 di Hotel Puri Khatulistiwa Jatinangor berlangsung secara hybrid yang hanya dihadiri oleh pimpinan pusat FORTEI.

Sementara 263 peserta lainnya dari 117 institusi se Indonesia yang diwakili para ketua Prodi Teknik Elektro dan yang serumpun, menghadiri lewat Zoom.

Temu Nasional kali ini mengambil tema Penguatan Peran FORTEI dalam Program MBKM, yang dirangkai dengan kegiatan Seminar Nasional Teknik Elektro (SNTE) 2021.

Dekan Fakultas Teknologi Industri Unpar yang diwakili oleh Wakil Dekan III Faisal Wahab, MT dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada UIN Sunan Gunung Djati yang sudah bekerjasama dalam penyelenggaraan Temu Nasional XV ini.

Baca Juga: Gandeng MNC Securitas, FEBI UIN Bandung Resmikan Galeri Investasi Syariah BEI

“Tema tahun ini terkait dengan MBKM ini sangat menarik untuk dibahas pada kesempatan ini, dan tentu ini bisa dijadikan landasan untuk menyelenggarakan MBKM secara baik khususnya bagi prodi Teknik Elektro. Di Unpar telah dibuat sekretariat MBKM dalam rangka menyukseskan MBKM," katanya.

Sementara itu Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Gunung Djati Bandung Dr. Hasniah Aliah, M.Si dalam sambutannya sekaligus membuka acara Temu Nasional FORTEI XV mengucapkan selamat datang di Bandung bagi yang hadir dan yang online di tempat masing-masing.

"Kegiatan ini tentunya akan membawa manfaat bagi kami khususnya jurusan Teknik Elektro karena materi yang akan dibahas terkait evaluasi pembelajaran daring, dan arahan dari DIKTI terkait MBKM serta pemaparan tentang LAM Teknik," ujarnya.

Baca Juga: Kebut Pelaksanaan Merdeka Belajar, Ini yang Dilakukan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Bandung

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x