Derby Milan, Milan Taklukkan Inter 1-2

Sam
- 18 Oktober 2020, 01:40 WIB
Inter Milan vs AC Milan. /Pikiran-Rakyat.com/Rizki Laelani
Inter Milan vs AC Milan. /Pikiran-Rakyat.com/Rizki Laelani /Rizki Laelani

JURNAL SOREANG- Pada putaran Liga Italia Serie A selanjutnya, Minggu, 18 Oktober 2020 (dini hari), mempertemukan Derby della Madonnina, antara Internationale Milan (Inter) menjamu AC Milan (Milan).

Pada awal-awal babak pertama, kedua kesebelasan sama-sama bermain secara terbuka. Namun awal petaka terjadi pada Inter, dimana pada menit ke 13 Stiker AC Milan Ibrahimovic "Ibra" dilanggar di kotak enam belas yang mengakibatkan tendangan pinalti untuk AC Milan.

Eksekusi pinalti yang dipercayakan kepada Ibrahimovic "Ibra" berhasil di halau kiper Inter, namun bola pantulannya masih mengarah ke depan sehingga Ibra dengan sigap memburu ke arah bola, dan gol pertama pun tercipta, hingga naas selanjutnya dialami Inter, tepatnya pada menit ke 16 Ibra menggandakan gol keduanya.

Baca Juga: Everton vs Liverpool 2-2, Calvert-Lewin Tak Mau Kalah dari Salah

Berawal dari umpan silang dari sisi sebelah kiri, Ibra berhasil memaksimalkan umpan tersebut dengan tendangan langsung yang mengarah langsung ke sisi kiri gawang Inter yang dijaga Samir Handanivic.

Inter berupaya untuk bangun dengan meningkatkan serangan, hingga pada menit ke 29, hasil umpan terobosan dari pemain tengah Inter, striker Inter Romelu Lukaku berhasil membobol gawang Milan, dan skor pun berubah 1-2.

Bukan tanpa peluang, menjelang akhir babak pertama tepatnya pada menit 44, Inter hampir menyamakan kedudukan lewat tendangan penyerang mereka Lautaro Martinez yang masih bisa dibendung kiper Milan.

Baca Juga: Napoli vs Atalanta 4-1. Pembuktian Gennaro Gattuso

Kemudian kesempatan selanjutnya di menit 45, sundulan striker Inter, Romelu Lukaku, masih melebar ke sisi kiri gawang Milan, hingga peluit wasit berbunyi. Skor sementara 1-2 untuk keunggulan Milan.

Halaman:

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x