Final Championship Liga 1: Begini Cara Tukar Tiket Gelang Laga Persib vs Madura United, Tutup Jam Berapa?

- 26 Mei 2024, 12:10 WIB
Mau Tukar Tiket Laga Persib Bandung ke Gelang Penanda? Bawa Ini, Dijamin Satset!
Mau Tukar Tiket Laga Persib Bandung ke Gelang Penanda? Bawa Ini, Dijamin Satset! /Persib

JURNAL SOREANG - Menjelang final Championship Series Liga 1, Persib Bandung vs Madura United, bagi yang sudah membeli tiket, perhatikan cara penukarannya. 

Dijadwalkan kickoff pukul 19.00 WIB pertandingan Leg 1 final Championship Liga 1, Persib vs Madura United, penukaran tiket sudah dibuka. 

Dimana penonton yang sudah membeli tiket harus menukarkan menjadi tiket gelang. Pihak Persib Bandung sebagai tuan rumah mengumumkan deretan aturan proses tukar tiket. 

Laga penentuan Persib vs Madura United Leg 1 ini, akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung Jawa Barat. 

Sebelum nonton di Stadion para supporter diimbau untuk mnegindahkan aturan dan larangan yang dikeluarkan oleh Pihak Persib Bandung untuk keamanan dan kenyamanan bersama. 

Baca Juga: 38.300 Peserta di Kabupaten Bandung Pecahkan Rekor MURI Menulis Al-Qur'an: Bukti Cinta Mendalam Umat Islam

Lokasi Penukaran Tiket

Sebelum mengetahui aturan penukaran tiket Persib Bandung vs Madura United, berikut lokasi penukarannya:

-Kodim 0624 Kabupaten Bandung

Alamat: Jalan Raya Soreang Cipatik, Desa Jatisari, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

-Den Jasa Ang

Alamat: Jalan Ibrahim Adjie No.433, Binong, Kiaracondong, Kota Bandung.

-Yon Zipur

Baca Juga: Jadi Peserta Gerakan Menulis Al-Quran, Bupati Bandung, Dadang Supriatna: Membentuk Karakter Anak Bangsa!

Alamat: Jln. AH Nasution km 10, No.22 Kelurahan Pakemitan, Kecamatan Cinambo, Kota Bandung. 

Deretan Aturan Tukar Tiket

Bagi yang akan menukar tiket pertandingan Persib Bandung vs Madura United untuk laga final Championship Series Liga 1, cek deretan aturannya:

Baca Juga: List Nama Calon Panwaslu Kelurahan Ciwidey untuk Pilkada 2024 Kabupaten Bandung yang Lolos Tes Administrasi

1. Wajib membawa KTP

2. Penukaran Tiket Gelang tidak dapat diwakilkan, surat kuasa tidak berlaku

3. Tiket gelang wajib langsung dipakai di area penukaran, menolak digelangkan tiket akan dianggap hangus

4. supporter tamu akan dipulangkan dan tidak ada proses refund

5. Penukaran tiket mulau dilayani pukul 07.00 WIB - 18.00 WIB. 

***

 

 

Editor: Nasichatul Ma'Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah