Tuan Rumah Rajai Tunggal Putri China Masters 2023, Warning Buat Gregoria Mariska di BWF World Tour Finals 2023

- 26 November 2023, 22:39 WIB
Han Yue (kiri) dan Chen Yu Fei (kanan) tampil sebagai runner-up dan juara tunggal putri China Masters 2023, Minggu, 26 November 2023.*
Han Yue (kiri) dan Chen Yu Fei (kanan) tampil sebagai runner-up dan juara tunggal putri China Masters 2023, Minggu, 26 November 2023.* /Intagram/@badmintonblahblah

JURNALSOREANG.COM - Tuan rumah China merajai sektor tunggal putri turnamen bulutangkis China Masters 2023 di Shenzhen, China, Minggu, 26 November 2023.

Sesama pemain China bertemu di partai final tunggal putri atau All China Finals, yakni Chen Yu Fei versus Han Yue.

Pertandingan tersebut akhirnya dimenangi Chen Yu Fei setelah Han Yue memutuskan mengundurkan diri pada gim ketiga karena cedera ankle saat kedudukan 18-21, 21-4.

Baca Juga: Tuan Rumah Rebut Tiga Gelar Juara China Masters 2023, Warning Buat Indonesia di BWF World Tour Finals 2023

Han Yue memenangi gim pertama 21-18 tapi kalah telak pada gim kedua 4-21 karena cedera ankle.

Kedua tunggal putri China tersebut lolos ke BWF World Tour Finals 2023 di Hangzhou, China, 13-17 Desember 2023.

Keduanya akan bersaing dengan tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dan lima pemain terbaik dunia lainnya.

Baca Juga: Mobile Legends: 3 Hero Terbaik Untuk Counter Melawan Aulus di S30

Kereka terdiri dari An Se Young (Korsel), Kim Ga Eun (Korsel), Tai Tzu Ying (Taiwan), Carolina Marin (Spanyol), dan Zhang Beiwen (AS).

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x