Kalah Melawan Spanyol 0:1, Erling Haaland Harus Menghadapi Laga Play Off Agar Lolos Euro 2024

- 16 Oktober 2023, 17:34 WIB
Erling Haaland, Kalah Melawan Spanyol 0:1, Erling Haaland Harus Menghadapi Laga Play Off Agar Lolos Euro 2024/twitter/brfootball
Erling Haaland, Kalah Melawan Spanyol 0:1, Erling Haaland Harus Menghadapi Laga Play Off Agar Lolos Euro 2024/twitter/brfootball /undefined

JURNAL SOREANG - Dikutip Jurnal Soreang dari channel YouTube CERITA BOLA yang diupload pada 16 Oktober 2023, laga Kualifikasi Euro 2024 pada 16 Oktober 2023 tengah malam waktu Indonesia Barat ada Norwegia melawan Spanyol. 

Bertindak sebagai tuan rumah, Norwegia memainkan skuad terbaiknya melawan Spanyol, termasuk Martin Odegaard dan Erling Haaland. 

Norwegia mengincar kemenangan agar menjaga harapan lolos ke Euro 2024 di Jerman. Spanyol yang sudah waspada dengan rencana Norwegia yang ingin menang di hadapan masyarakatnya.

Baca Juga: Sempat Mangkir, Pegawai KPK Tomi Murtomo Diperiksa Hari Ini Soal Dugaan Pemerasan Eks Mentan SYL

La Furia Roja, julukan timnas Spanyol memainkan Dani Carvajal, Fran Garcia, Unai Simon, hingga Aymeric Laporte untuk menahan serangan Erling Haaland dan kawan-kawan. 

Nyatanya, Spanyol yang main lebih dominan. Sempat mencetak gol melalui Alvaro Morata di menit ke-19, namun gol dibatalkan karena pemain Atletico Madrid itu sudah dalam posisi offside. 

Bukti bahwa Spanyol mendominasi laga ada pada penguasaan bola di angka 67 persen berbanding 33 persen. Di laga itu, Spanyol membuat 13 tembakan, sedangkan tuan rumah membuat lima tembakan.

Meski begitu, kedua negara itu hanya ada dua tembakan yang tepat sasaran. Meski dominan, Spanyol gagal mencetak gol hingga babak pertama usai. Skor masih 0:0.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x