Wiljan Pluim Keluar dari PSM Makassar, Diusir oleh Manajemen Tim?

- 12 Oktober 2023, 16:29 WIB
Wiljan Pluim, Wiljan Pluim Keluar dari PSM Makassar, Diusir oleh Manajemen Tim?/twitter/Indostransfer
Wiljan Pluim, Wiljan Pluim Keluar dari PSM Makassar, Diusir oleh Manajemen Tim?/twitter/Indostransfer /

JURNAL SOREANG - Banyak dari fans PSM Makassar yang tidak menyangka jika kebersamaan Juku Eja dengan gelandang serang asal Belanda, Wiljan Pluim berakhir. Apalagi, Wiljan Pluim berpisah dengan PSM Makassar secara tidak baik mengingat kasus nunggak bayar gaji atau gaji tidak dibayar yang dilakukan oleh manajemen Juku Eja itu. 

Hal itu yang membuat fans geram dengan manajemen tim kesayangannya. Mengenai masalah Wiljan Pluim dengan PSM Makassar, seberapa bersalah gelandang serang berusia 34 tahun itu? Apakah manajemen PSM justru yang membuat kesalahan hingga performa tim menjadi bulan-bulanan tim ASEAN di ajang AFC Cup musim ini? 

Dikutip Jurnal Soreang dari channel YouTube GALZ yang diupload pada 11 Oktober 2023, awal kedatangan Wiljan Pluim terjadi pada pertengahan tahun 2016.

Baca Juga: Penyidikan Kasus Dugaan Pemerasan Eks Mentan SYL, Kapolrestabes Semarang Diperiksa di Polda Metro Jaya

Saat sepak bola Indonesia masih di masa suram, Wiljan Pluim datang dari Vietnam ke Makassar dengan harapan meraih kesuksesan selama berkarier di Indonesia. 

Dengan lamanya membela PSM Makassar, sejak Agustus 2016 hingga Oktober 2023, Wiljan Pluim dilenal sebagai salah satu pemain asing yang setia dengan satu tim. 

Sebelum ia ke PSM Makassar, tim sepak bola Vietnam yang ia bela, Becamex Binh Duong melakukan pemutusan kontrak secara sepihak pada 2016. 

Mereka melakukan itu dengan alasan tidak mau bertanggung jawab saat Pluim terserang infeksi pada ususnya. 

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x