Hasil US Open 2023, Senin, 17 Juli 2023, Supanida Katethong Juara Tunggal Putri, Kalahkan Gao Fang Jie

- 17 Juli 2023, 08:26 WIB
Supanida Katethong (Thailand) juara tunggal putri US Open 2023 setelah kalahkan Gao Fang Jie (China), 21-15, 21-16 di Council Bluffs, Amerika Serikat (AS), Senin, 17 Juli 2023.*
Supanida Katethong (Thailand) juara tunggal putri US Open 2023 setelah kalahkan Gao Fang Jie (China), 21-15, 21-16 di Council Bluffs, Amerika Serikat (AS), Senin, 17 Juli 2023.* /BWF

JURNAL SOREANG - Supanida Katethong (Thailand) tampil sebagai juara tunggal putri turnamen bulutangkis US Open 2023 setelah mengalahkan Gao Fang Jie (China), 21-15, 21-16 di Council Bluffs, Amerika Serikat (AS), Senin, 17 Juli 2023.

Bagi pebulutangkis berumur 25 tahun tersebut ini adalah gelar pertama BWF World Tour sepanjang kariernya.

Sebelumnya, Supanida Katethong yang saat ini menempati peringkat ke-17 dunia tampil sebagai runner-up India Open 2022.

Baca Juga: Agar tetep Awet, Ini 5 Cara Merawat Motor Baru, Nomor 1 Panaskan Motor Pagi Hari sebelum Dikendarai

Kemenangan ini juga adalah yang pertama atas Gao Fang Jie, pebulutangkis peringkat ke-36 dunia. Kedua pemain baru pertama kali bertemu.

Dengan begitu, dari segi rekor pertemuan atau head to head (H2H), Supanida Katethong unggul 1-0 atas Gao Fang Jie.

Dari sektor tunggal putra, Li Shi Feng (China) tampil sebagai juara tunggal putra setelah mengalahkan Kunlavut Vitidsarn (Thailand), dua gim langsung, 21-15, 21-18.

Baca Juga: Ini Arti Air Keruh MPLS Lengkap dengan 50+ Jawaban Teka-Teki Lainnya: Ada Coklat Kembar hingga Susu Negara

Bagi perbulutangkis berumur 23 tahun tersebut ini adalah gelar BWF World Tour ketiga sepanjang kariernya. Sebelumnya, Li Shi Feng jadi juara di Canada Open 2019 (BWF World Tour Super 100) dan All England 2023 (BWF World Tour Super 1000).

Selain itu, pebulutangkis yang saat ini menempati nomor tujuh dunia tersebut juga tiga kali jadi runner-up, yakni Thailand Open 2022, German Open 2023 dan Canada Open 2023.

Dengan jadi juara di US Open 2023, peringkat dunia atau ranking BWF Li Shi Feng diperkirakan akan naik satu tingkat. Dari nomor tujuh dunia jadi nomor enam dunia, menggeser Loh Kean Yew (Singapura).

Baca Juga: Back to School! Cek 30 Link Twibbon MPLS berbagai Jenjang, Desain Menarik, Mudah Diaplikasikan, Langsung Klik!

Bagi Li Shi Feng, ini adalah kemenangan keempat secara beruntun atas Kunlavut Vitidsarn.

Sebelumnya, Li Shi Feng mengalahkan Kunlavut Vitidsarn di babak 16 besar Badminton Asia Championship 2023 dengan skor 21-13, 21-15.

Kemudian, babak 32 besar German Open 2023 dengan skor 21-15, 7-4 (Kunlavut Vitidsarn mengundurkan diri karena cedera). Selanjutnya, perempat final Thomas Cup 2022 dengan skor 21-13, 17-21, 21-7.

Baca Juga: Hasil US Open 2023, Senin, 17 Juli 2023, Li Shi Feng Juara Tunggal Putra, Kalahkan Kunlavut Vitidsarn

Namun, secara keseluruhan, Kunlavut Vitidsarn masih unggul atas Li Shi Feng dalam hal rekor pertemuan atau head to head (H2H).

Kedua pemain sudah bertemu sebanyak sembilan kali dan Kunlavut Vitidsarn unggul 5-4 atas Li Shi Feng.

Berikut Hasil Final Turnamen Bulutangkis US Open 2023, Senin, 17 Juli 2023:

1. Tunggal Putra: Li Shi Feng (China) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand), 21-15, 21-18

2. Tunggal Putri: Supanida Katethong (Thailand) vs Gao Fang Jie (China), 21-15, 21-16

3. Ganda Campuran: Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan) vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark), 13-21, 21-6, 21-18

4. Ganda Putri: Liu Sheng Shu/Tan Ning (China) vs Maiken fruergaard/Sara Thygesen (Denmark), 21-19, 21-19

5. Ganda Putra: Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia) vs Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (Taiwan), 21-9, 21-10.***

*)Ikuti terus dan share informasi anda di media sosial Goggle News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal Soreanginstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah