Hasil Final Canada Open 2023, Senin, 10 Juli 2023, Nomor Satu Dunia Akane Yamaguchi Juara Tunggal Putri

- 10 Juli 2023, 13:10 WIB
Akane Yamaguchi juara pada Canada Open 2023 setelah mengalahkan Ratchanok Intanon (Thailand), 21-19, 21-16, Senin, 10 Juli 2023 WIB.*
Akane Yamaguchi juara pada Canada Open 2023 setelah mengalahkan Ratchanok Intanon (Thailand), 21-19, 21-16, Senin, 10 Juli 2023 WIB.* /BWF

JURNAL SOREANG - Setelah gagal juara di Singapore Open 2023 dan Indonesia Open 2023, tunggal putri nomor satu dunia Akane Yamaguchi jadi juara pada Canada Open 2023 di Calgary, Kanada, Senin, 10 Juli 2023 WIB.

Pebulutangkis berumur 26 tahun tersebut mengalahkan Ratchanok Intanon (Thailand), dua gim langsung, 21-19, 21-16.

Bagi Akane Yamaguchi, ini adalah gelar BWF World Tour keempatnya di tahun 2023, sekaligus gelar BWF World Tour ke-15 kalinya sepanjang kariernya.

Baca Juga: Tragis! Warga Desa Pilowo Belum Menikmati Air Bersih, Direktur PDAM: Nanti Kami Kroscek

Sebelumnya, di tahun 2023, Akane Yamaguchi juara di Malaysia Open 2023, German Open 2023, dan Malaysia Masters 2023.

Sementara, di India Open 2023 dan Singapore Open 2023 hanya mampu tampil sebagai runner-up.

Di dua turnamen tersebut Akane Yamaguchi gagal jadi juara setelah dikalahkan musuh bubuyutannya, yakni An Se Young (Korsel).

Baca Juga: AS Menyingkirkan Kanada Melalui Adu Penalti di Piala Emas Concacaf, Score Akhir 3-2

An Se Young yang dijuluki bocah ajaib dari Korsel absen di Canada Open 2023. Begitu pula, pebulutangkis berumur 21 tahun tersebut absen di S Open 2023 di Council Bluffs, AS, 11-16 Juli 2023.

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah