Alasan Messi Tidak Datang ke Indonesia, Gaston Edul : Liburan dan Persiapan ke Inter Miami

- 14 Juni 2023, 19:26 WIB
Messi batal datang ke Indonesia.
Messi batal datang ke Indonesia. /Instagram @leomessi/

JURNAL SOREANG – Lionel Andres Messi atau dikenal dengan Leo Messi disebut tidak akan ikut dalam pertandingan melawan Indonesia nanti. 

Pada tanggal 15 Juni 2023 nanti, Messi bersama tim nasional Argentina berada di China untuk menghadapi Australia dalam pertandingan persahabatan. Laga uji coba tersebut akan diselenggarakan di Workers' Stadium.

Setelah itu, timnas Argentina akan terbang ke Indonesia untuk melakoni uji coba kedua melawan Indonesia di stadion Gelora Bung Karno pada Senin, 19 juni 2023 Malam WIB.

Baca Juga: Gak Bikin Kantong Bolong! 4 Tempat Wisata di Bandung yang Harus Dikunjungi Ketika Liburan Sekolah

Kedatangan timnas Argentina, terutama kehadiran kapten mereka, Lionel Messi, telah memicu antusiasme besar di kalangan penggemar sepak bola di Indonesia. Namun, dating kabarkurang mengenakan bagi para fans.

Seorang jurnalis dari media Argentina, TyC Sports, Gaston Edul, yang mengikuti perjalanan La Albiceleste di China, mengonfirmasi bahwa Messi tidak akan ikut ke Indonesia. Messi disebut akan langsung memulai masa libur setelah melewati musim yang padat, terutama dengan adanya Piala Dunia 2022 yang berlangsung di tengah musim sebelumnya.

Selain itu, bintang berusia 35 tahun itu juga masih harus menyelesaikan proses kepindahannya ke Inter Miami.

Baca Juga: Oleskan 3 Bumbu Dapur ini, Uban dan Rambut Rontok Ampuh Teratasi, Kata dr Zaidul Akbar

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah memberikan tanggapan mengenai potensi absennya Messi dalam pertandingan antara Indonesia dan Argentina.

"Saya sudah sampaikan sejak awal, kita ini kan pertandingan tim nasional Indonesia dan tim nasional Argentina. Kalau tim nasional Indonesia sama Messi saja berarti pertandingan tim nasional dan Messi All Star. Beda," Jelas Erick yang dikutip pada laman antaranews.com rabu, 14 juni 2023.

Erick juga menjanjikan bahwa ada delapan FIFA Matchday, tujuh diantaranya untuk mencari poin dan satu untuk peningkatan mental serta membangun persepsi kebangkitan sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Cukup Minum Air Rebusan Rempah Ini, Rambut Ubanan Terbukti Kembali Hitam, Kata dr Zaidul Akbar

"Saya sudah janjikan kalau ada delapan FIFA Matchday, tujuh mencari ranking, satu mencari peningkatan mental dan juga persepsi sepak bola dunia bahwa sepak bola Indonesia bangun dari tidur," ucapnya.

Akibat dari kabar kurang mengenakan tersebut, salah satu postingan sang megabintang Leo Messi, menjadi target para fans dan netizen untuk mencurahkan kekecewaannya. Berikut beberapa komen yang dikutip dari salah satu postingan @leomessi :

“Bang, itung2 jumpa fans tetap datenglah ke indo kan banyak followers abang dari indo, ga kangen sama madun apa” Tulis akun @riz********

“Bang minimal dating lah, gk perlu main gapapa. Sekedar nanem mangga” Tulis Akun @fakt*****

Baca Juga: Prestasinya Mantap!TOP 3 SMP Terbaik di Kota Kupang, Jadi Jawaranya NTT, Pilihan Terpercaya PPDB 2023

“spanduk “artinya apa bang Messi” terancam tak bisa berkibar” tulis akun @theeo**********

“Bang ga jadi ke Indo?? Nanti kita makan nasi padang lohhhh” tulis akun @fikk*******

“Messi kita mengharapkan main lawan Indonesia” tulis akun @maul**********.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah