Alasan Messi Tidak Datang ke Indonesia, Gaston Edul : Liburan dan Persiapan ke Inter Miami

- 14 Juni 2023, 19:26 WIB
Messi batal datang ke Indonesia.
Messi batal datang ke Indonesia. /Instagram @leomessi/

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah memberikan tanggapan mengenai potensi absennya Messi dalam pertandingan antara Indonesia dan Argentina.

"Saya sudah sampaikan sejak awal, kita ini kan pertandingan tim nasional Indonesia dan tim nasional Argentina. Kalau tim nasional Indonesia sama Messi saja berarti pertandingan tim nasional dan Messi All Star. Beda," Jelas Erick yang dikutip pada laman antaranews.com rabu, 14 juni 2023.

Erick juga menjanjikan bahwa ada delapan FIFA Matchday, tujuh diantaranya untuk mencari poin dan satu untuk peningkatan mental serta membangun persepsi kebangkitan sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Cukup Minum Air Rebusan Rempah Ini, Rambut Ubanan Terbukti Kembali Hitam, Kata dr Zaidul Akbar

"Saya sudah janjikan kalau ada delapan FIFA Matchday, tujuh mencari ranking, satu mencari peningkatan mental dan juga persepsi sepak bola dunia bahwa sepak bola Indonesia bangun dari tidur," ucapnya.

Akibat dari kabar kurang mengenakan tersebut, salah satu postingan sang megabintang Leo Messi, menjadi target para fans dan netizen untuk mencurahkan kekecewaannya. Berikut beberapa komen yang dikutip dari salah satu postingan @leomessi :

“Bang, itung2 jumpa fans tetap datenglah ke indo kan banyak followers abang dari indo, ga kangen sama madun apa” Tulis akun @riz********

“Bang minimal dating lah, gk perlu main gapapa. Sekedar nanem mangga” Tulis Akun @fakt*****

Baca Juga: Prestasinya Mantap!TOP 3 SMP Terbaik di Kota Kupang, Jadi Jawaranya NTT, Pilihan Terpercaya PPDB 2023

“spanduk “artinya apa bang Messi” terancam tak bisa berkibar” tulis akun @theeo**********

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah