KONI Gelar Monev Pengcab Arum Jeram, Ini Harapan Ketua Paji Juga Wakil Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Bandung

- 9 Juni 2023, 16:59 WIB
Cecep Suhendar ketua Paji dan juga sekretaris komisi D DPRD Kabupaten Bandung saat menerima Monev jajaran pengurus KONI kabupaten Bandung ke Pengcab Arum Jeram, Jumat 9 Juni 2023.
Cecep Suhendar ketua Paji dan juga sekretaris komisi D DPRD Kabupaten Bandung saat menerima Monev jajaran pengurus KONI kabupaten Bandung ke Pengcab Arum Jeram, Jumat 9 Juni 2023. /Rustandi /Jurnal Soreang

Untuk mendorong target KONI dalam meraih medali, pihaknya tentu akan mengoptimalkan latihan dan menggali potensi atlet agar Cabor Arum jeram bisa memberikan prestasi yang lebih baik dari keberhasilan Porprov tahun 2022 lalu.

Baca Juga: Jadi Pilihan Terbaik PPDB 2023, Cek Top 30 SMP Negeri Swasta Unggulan di Purworejo, Akreditasi A, Prestasi Jos

"Tentu, kami akan terus Mengoptimalkan latihan dan penggali potensi atlet agar bisa memberikan prestasi yang maksimal. Tapi, diperlukan dukungan sarana yang baik juga," akunya.

Cecep yang juga ketua fraksi Golkar DPRD Kabupaten Bandung merasa optimis banyak potensi atlet Arum jeram yang bisa direkrut Paji, sebab, lokasi latihan atlet terdapat komunitas atau kelompok Arum jeram.

"Pangalengan termasuk wilayah wisata air, dan terdapat banyak operator yang pendampingan wisatawan yang berwisata Arum jeram. Maka, hal itu tentu menjadi motivasi kami, dalam menggali potensi atlet," akunya.

Disinggung terkait dukungan anggaran, Cecep mengatakan, untuk meraih prestasi medali perlu dukung semua sektor termasuk anggaran pembinaan.

Baca Juga: Polisi Selamatkan 22 Korban TPPO, 9 Orang Nyaris Diperdagangkan ke Arab Saudi

Sebab, meski segalanya tidak dengan anggaran, tapi untuk membina atlet agar maksimal diperlukan dukungan yang maksimal. Salahsatunya, anggaran dengan porsi yang cukup.

"Untuk meraih target prestasi, diperlukan perjuangan. Meski saat ini, anggaran KONI menurun drastis, tapi dengan meningkatkan kinerja dan pembinaan dipastikan pemerintah akan memperhatikan agar anggaran ditambah," tegasnya.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x