Klasemen Akhir Liga Premier Inggris: 4 Tim Lolos ke Liga Champions, Nomor 4 Bukan Liverpool

- 29 Mei 2023, 17:06 WIB
Newcastle United lolos ke  Liga Champions untuk pertama kalinya tampil di dalam 20 tahun terakhir.*
Newcastle United lolos ke Liga Champions untuk pertama kalinya tampil di dalam 20 tahun terakhir.* /Instagram/@nufc

JURNAL SOREANG - Liga Premier Inggris musim 2022-2023 telah selesai, Minggu, 28 Mei 2023. Empat tim dipastikan lolos ke Liga Champions.

Namun, dari empat tim tersebut tidak ada Liverpool. Tim berjuluk The Reds tersebut harus puas tampil di Liga Eropa, musim depan.

Soalnya, Liverpool menempati peringkat kelima pada klasemen akhir Liga Premier Inggris musim 2022-2023.

Baca Juga: Daftar Pemain dan Sinopsis Serial A+ yang Diadaptasi dari Cerita Wattpad Populer Karya Ananda Putri

The Reds mengumpulkan 67 poin dari 38 pertandingan atau terpaut empat poin dengan peringkat keempat yang ditempati Newcastle United (71 poin).

Hanya empat peringkat teratas klasemen akhir Liga Premier Inggris musim 2022-2023 yang berhak tampil di Liga Champions.

Keempat tim tersebut, yakni Manchester City (89 poin), Arsenal (84 poin), Manchester United (75 poin), dan Newcastle United (71 poin).

Baca Juga: Rezeki datang dari Berbagai Arah, Lekas Naik Haji, Rutinkan 2 amalan Ijazah ayah Gus Mus, KH Bisri Mustofa

Bagi The Magpies, julukan Newcastle United, lolos ke Liga Champions adalah prestasi yang luar biasa.

Halaman:

Editor: Edi Purwanto

Sumber: Sky Sports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x