Barcelona Juara La Liga Spanyol Musim 2022-2023 Setelah Mengalahkan Espanyol Dengan Skor 4-2

- 15 Mei 2023, 17:15 WIB
Barcelona meraih kemenangan 2-1 atas Real Madrid
Barcelona meraih kemenangan 2-1 atas Real Madrid /facebook/

JURNAL SOREANG - Barcelona mengunci gelar juara La Liga Spanyol musim 2022/23 setelah mengalahkan Espanyol dengan Skor Telak 4-2 di jornada ke34 di Stadion Cornella-El Prat, Senin 15 Mei 2023 dini hari WIB.

Robert Lewandowski mengemas dua gol dalam pertandingan ini, dengan dua gol lainnya dicetak oleh Alejandro Balde dan Jules Kounde.

Espanyol baru bisa mencetak dua gol akhir pertandingan berkat Javi Puado dan Joselu dalam waktu tambahan.

Baca Juga: Kodim 1514 Pulau Morotai Bersama Pemkab Morotai Menggelar Penanaman Mangrove Secara Serentak di Pesisir Pantai

Tambahan tiga angka membuat Barcelona mengoleksi 85 poin dari 34 laga, unggul 14 poin di puncak klasemen dari Real Madrid.

Poin Barcelona tidak bisa dikejar oleh Real Madrid dengan empat pertandingan tersisa, karena selisih point sudah jauh.

Sementara itu, Espanyol tetap berada di zona degradasi atau peringkat 19 dengan torehan 31 poin dari 34 pertandingan, demikian catatan laman resmi La Liga.

Barcelona, yang membutuhkan kemenangan untuk mengunci gelar juara, langsung tampil menyerang dan mendapat gol pada menit ke-11.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x